Kuota internet akhir-akhir ini menjadi barang yang wajib dimiliki pengguna smartphone Android. Orang lebih suka menggunakan kartu mobile dengan paket data dikarenakan lebih mudah didapat dan juga bisa digunakan dimana saja ketika tidak mendapatkan WiFi. Namun seringkali kita terlalu memperhitungkan kuota data yang kita gunakan sehari-hari. Terlebih akhir-akhir ini banyak diantara kita yang mungkin bertanya-tanya “kok kuota internet-ku sudah habis, padahal baru kemarin beli?”.
Itulah gunanya aplikasi tracking data sehingga kita bisa mengetahui dengan detail data internet yang sudah kita gunakan. Berikut ini adalah 3 aplikasi tracking data terbaik untuk Android.
My Data Manager
My Data Manager adalah salah satu aplikasi terbaik yang bisa kamu gunakan untuk memantau penggunaan data. Desain aplikasi ini dibuat dengan profesional. Halaman utama terbagi menjadi beberapa bagian yang dipisahkan untuk memberikan informasi lebih banyak terkait dengan status penggunaan data saat ini. Pada bagian atas terdapat sebuah bar yang bisa kamu gunakan untuk memilih sumper penggunaan data apakah Mobile, Roaming, Wi-Fi atau bahkan semuanya. Sebagai contoh ketika kamu memilih mobile, maka kamu akan mengetahui jumlah data yang telah dikirim atau diterima melalui koneksi mobile dengan paket data.
Tidak hanya itu, kamu juga bisa mendapatkan grafik penggunaan baik harian, mingguan maupun bulanan. My Data Manager juga memiliki fitur untuk mengetahui penggunaan data dari setiap aplikasi pada setiap kategorinya.
Dengan demikian kamu bisa mengetahui aplikasi mana saja yang mengkonsumsi data paling banyak dan kamu bisa segera mencari solusi untuk melakukan penghematan data.
Data Usage
Data Usage adalah aplikasi sederhana dan tak kalah keren yang sangat cocok untuk orang-orang yang menyukai minimalis pada apapun di hidupnya. Dengan desain interface yang sangat sederhana, Data Usage justru memiliki fitur-fitur yang cukup menarik. Secara umum penggunaan data dibedakan menjadi dua yaitu Seluler dan Wi-Fi.
Kamu bisa menentukan batas maksimal penggunaan data untuk periode tertentu bahkan hingga tak terbatas. Data Usage memiliki fitur alert yang sangat unik yang bisa kamu gunakan sebagai pengingat ketika penggunaan datamu sudah akan mencapai batas yang kamu tentukan.
Data Counter Widget
Aplikasi yang satu ini merupakan widget dengan menyediakan informasi tetntang jumlah penggunaan data yang sangat informatif. Kamu bisa membuta tab statistic yang berisi statistik data terkirim dan diterima pada periode bulanan, mingguan dan harian. kamu juga bisa mengatur tampilan Data Counter Widget mulai dari mengubah foreground, background dan sebagainya.