Cara Mengembalikan Akun Instagram Yang Diblokir – Media sosial menjadi alat yang semakin mendekatkan orang yang berada dalam jarak jauh. Zaman teknologi maju saat ini hampir semua orang memiliki media sosial. Mulai dari remaja hingga dewasa. Bahkan, penggunaan smartphone lebih didominasi dengan mengakses media sosial setiap harinya. Salah satunya media sosial yang bikin Kamu dan semua orang keranjingan adalah instagram. Instagram merupakan media sosial yang menampilkan tulisan, foto, dan video para pengguna.
Namun, ada beberapa para pengguna Instagram yang menggunakannya secara sembarangan dan melanggar aturan tanpa diketahui. Dan akhirnya pihak instagram memblokir akun tersebut. Jika sudah seperti itu, pasti merasa kesal.
Terlebih lagi saat instagram Kamu sudah memiliki banyak followers dengan postingan yang menjadi favorit Kamu. Untuk itu, ada cara mengembalikan akun instagram yang diblokir dengan petunjuk berikut ini.
Cara Mengembalikan Akun Instagram Yang Diblokir Sesuai Petunjuk Dari Tim Instagram
- Masuk Ke Dalam Akun Instagram
Jika sebelumnya Kamu merasa akun instagram telah diblokir oleh pihak instagram, coba cara mengembalikan akun instagram yang diblokir. Login ke dalam instagram dengan menggunakan alamat email atau nama pengguna dan kata sandi.
Apabila saat keluar muncul gambar bertuliskan peringatan akun instagram telah dinonaktifkan karena melanggar ketentuan, maka klik bertuliskan “Selanjutnya” tepat di bagian bawah.
Kamu akan langsung diarahkan ke halaman mengenai informasi dan klik tulisan “Hubungi Kami”. Lalu, instagram akan menanyakan apakah akun Kamu merupakan akun bisnis atau bukan, dan pilih sesuai kondisi akun sebelumnya.
Selanjutnya, Kamu harus menuliskan nama sesuai dengan profil akun instagram yang telah diblokir sebelumnya, nama pengguna, alamat email yang digunakan, dan negara tempat tinggal Kamu. Dan klik kirim.
Cara mengembalikan akun instagram yang diblokir ini cukup efektif bagi Kamu yang masih mengingat jelas nama akun instagram yang diblokir sebelumnya.
-
Banding Mengembalikan Akun Terblokir
Cara mengembalikan akun ig yang diblokir selanjutnya adalah melakukan banding untuk mengembalikannya akun instagram.
Setelah formulir permintaan nama dan alamat email sudah terkirim, hal yang harus Kamu lakukan selanjutnya yaitu cek kotak masuk email yang Kamu gunakan untuk akun instagram diblokir.
Buka kotak masuk dari instagram dan akan tampil informasi langsung mengenai cara mengembalikan akun instagram. Lengkapi persyaratan yang diajukan oleh pihak instagram sesuai email dari instagram.
Segera balas email tersebut sesuai dengan arahan instagram yaitu membalas email dengan melampirkan foto diri Kamu sambil memegang selembar kertas putih yang sudah ditulis tangan berisikan kode rahasia dari email tersebut, nama lengkap dan nama pengguna instagram Kamu. Simpan foto tersebut dalam format JPEG. Lalu, balas email dengan melampirkan foto diri Kamu dan kertas yang dibawa dalam keadaan yang sangat jelas.
Kirim email lalu, tunggu balasan dari tim instagram dalam 2 sampai 3 hari setelah kirim balasan email. Jika tim instagram sudah memulihkan akun instagram yang diblokir maka, Kamu akan mendapatkan balasan email yang menginformasikan bahwa instagram telah diaktifkan kembali. Dan selamat, Kamu sudah bisa masuk lagi ke dalam instagram menggunakan nama pengguna dan kata sandi sebelumnya.
Namun, jika balasan dari tim instagram bahwa akun tidak dapat diaktifkan lagi, itu artinya foto yang Kamu kirim tidak sesuai dengan persyaratan.
Bisa jadi foto diri atau tulisan tangan tidak terlihat dengan jelas. Apabila seperti itu, coba kembali cara mengembalikan akun instagram yang diblokir dimulai dari petunjuk awal Kamu masuk instagram.