X

Cara Mudah Aktifkan “Tempat Sampah” di Android

Cara Mudah Aktifkan “Tempat Sampah” di Android

Cara Mudah Aktifkan “Tempat Sampah” di Android – Manusia pasti tak akan luput dari yang namanya kesalahan dan yang paling berhubungan dengan smartphone adalah salah satu contohnya seperti tanpa sengaja menghapus file-file penting yang ada pada smartphone kamu. Jika kamu yang melakukannya pasti kamu langsung panik dan bingung ditambah lagi bila tak ada fie backup yang kamu simpan pada laptop atau smartphone lainnya.

Tapi kamu tak perlu khawatir karena jika kamu mengalami hal tersebut karena ternyata kamu bisa lho mengembalikan file yang tak sengaja terhapus tersebut dan caranya cukup mudah karena kamu hanya perlu menggunakan aplikasi recycle bin di Android.

Recycle bin yang kita kenal di PC Windows kini bisa kita manfaatkan untuk menampung file-file yang terhapus pada smartphone Android. Caranya pun sangat mudah, kamu hanya perlu menginstall aplikasi tempat sampah berikut ini. Cukup sekali install, selanjutnya file yang kamu hapus akan tertampung pada Recycle Bin.

Cara Mudah Aktifkan “Tempat Sampah” di Android

Cara menggunakannya adalah dengan aplikasi recycle bin Android bernama Dumpster yang bisa kamu download di Google Play Store karena dengan aplikasi ini kamu bisa mengembalikan file yang sudah kamu hapus pada smartphone kamu. Penasaran dengan bagaimanakah cara melakukannya? Simak cara-caranya di bawah ini.

  • Langkah pertama download Dumpster, jika kamu secara tidak sengaja menghapus file di smartphone maka kamu hanya tinggal buka aplikasi tersebut.
  • Kemudian tunggu hingga aplikasi Dumpster selesai memindai memori kamu hingga menemukan file yang telah terhapus.

  • Lalu setelah file yang kamu hapus berhasil dipindai tekan file yang ingin kamu kembalikan.
  • Setelah itu pilih Restore.
  • File yang telah kamu hapus sudah kembali ke smartphone Android kamu.
  • Selesai.

Bagaimana, caranya sangat mudah kan? Demikianlah ulasan mengenai cara mudah untuk mengaktifkan “tempat sampah” pada smartphone android, Semoga ulasan di atas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu yang tak sengaja menghapus file pada smartphone kamu. Sekian dan selamat mencoba !

Rian Agustianto: SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.
Related Post