X

Cara Mudah Atasi MicroSD Rusak

Cara Mudah Atasi MicroSD Rusak – Smartphone tentu tak bisa terlepas dari memori penyimpanan karena digunakan untuk menampung data-data yang ada pada smartphone. Faktanya selain memori internal nyatanya masih banyak vendor smartphone yang menyisipkan space untuk microSD.

Karena memori internal smartphone masih terbatas sehingga masih membutuhkan dukungan dari penyimpanan eksternal dan hingga kini adanya microSD sebagai penyimpanan eksternal masih belum tergantikan walaupun kartu memori baru bermunculan karena kapasitas tertinggi dari microSD sendiri sudah mencapai 2 TB.

Namun sering kali microSD mengalami masalah, dan salah satu yang paling terjadi adalah ada file yang korup atau tidak terbaca dan jika kamu mengalami masalah tersebut maka kamu tak perlu khawatir karena kamu cukup mengikuti cara-cara untuk mengatasi microSD yang eror berikut ini.

Cara Mudah Atasi MicroSD Rusak

Perbaiki Dengan Bersihkan Lempengan Tembaga

Dengan Bersihkan Lempengan Tembaga

Kamu bisa langsung mengeluarkan microSD dari slot ssmartphone dan pastikan kamu sudah mematikan smartphonenya terlebih dulu. Setelah berhasil dikeluarkan maka kamu bisa langsung membersihkan lempengan tembaga pada microSD dengan penghapus pensil, cotton bud atau kain microfiber.

Jangan terlalu kencang saat membersihkannya karena jika terlalu kencang bisa menyebabkan goresan pada lempengan tembaganya. Bila kamu rasa sudah bersih maka masukkan kembali microSD dan cek apakah microSD sudah terbaca atau belum.

Lakukan Format Ulang Dari Smartphone

Jika dengan membersihkan lempengan tembaga kamu tak berhasil maka kamu bisa melakukan penghapusan data secara total alias format ulang dan cara ini bisa kamu lakukan dengan smartphone. Untuk pengguna Android kamu kamu tinggal ke -> menu Settings ->lalu pilih menu Storage -> kemudian pada menu tersebut pilih opsi Erase SD Card. Dengan begitu microSD punya kamu akan kembali ke pengaturan pabrik tanpa ada file yang tersisa.

Cek dan format dari Laptop atau PC

Sebenarnya kerusakan microSD mempunyai kasus yang bermacam-macam. Ada kalanya kamu dihadapkan pada kondisi dimana microSD tidak terbaca pada smartphone tapi terbaca di PC. Dengan begitu maka ada dua pilihan yakni mengecek kerusakan microSD atau melakukan proses format data.

Kamu hanya tinggal menyambungkan smartphone dengan kabel data ke PC. Kemudian pastikan smartphone berada pada mode MSC (Mass Storage Mode) dan jika sudah kamu bsia melakukan proses pengecekan microSD melalui Windows Explorer.

Caranya dengan mengklik  kanan drive kartu memori -> pilih properties -> tools -> error checking -> proses pengecekan akan berlangsung. Jika sudah selesai eject kartu memori kemudian masukkan kembali microSD ke slot memori smartphone. Cek apakah microSD sudah kembali normal?

Bila masih belum normal maka kamu harus melakukan proses format data. Jika ada beberapa file yang masih terbaca maka segeralah lakukan backup dengan menyalin file-file tersebut ke folder khusus pada PC. Setelah dirasa aman maka lanjutkan kembali proses format data.

Demikianlah ulasan mengenai cara mudah untuk mengatasi microSD yang rusak, semoga ulasan di atas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu yang sedang mengalami error atau kerusakan pada microSD card, sekian dan selamat mencoba !

Rian Agustianto: SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.
Related Post