X

Cara Mudah Memberi Password Pada Dokumen Microsoft Excel

Cara Mudah Memberi Password pada Dokumen Microsoft Excel – Untuk kamu yang biasa menggunakan Microsoft Excel untuk membuat data atau berbagai laporan pekerjaan, kamu bisa menggunakan tips berikut ini. Microsoft Excel sendiri merupakan saudara dari Microsoft Word dan Powerpoint karena semua merupakan isi paket dari Microsoft Office.

Microsoft Office sendiri sudah mengalami banyak pengembangan dari yang paling tua 1995 hingga saat ini yang terbaru 2016. Pada Microsoft Office terdapat berbagai fitur tersembunyi dan untuk kamu yang belum mengetahui sebenarnya dokumen yang kamu buat dapat disisipi password. Tak sedikit alasan yang mendasari mengapa kamu ingin memberikan password suatu file dokumen Excel salah satunya manfaat dan alasannya adalah untuk privasi data dan keamanan agar data tersebut tak dibuka atau dilihat sembarangan orang.

Cara Password File Exel XLS Supaya Aman

Memberikan password file dokumen Excel ini sebenarnya mudah karena memang tak ada shortcut atau tombol yang tersedia di menu jadi tak banyak orang yang tahu caranya. Penasaran dengan bagaimanakah cara untuk membuat password file Excel? Simak cara-caranya di bawah ini.

Cara Mengunci Dan Password File Exel XLS dengan Mudah

  • Langkah pertama buka dokumen Excel yang akan diberikan password.
  • Lalu Save as dokumen tersebut caranya klik icon Microsoft Office –> Save As – >Excel Workbook.
  • Setelah itu pada samping tombol Save ada pilihan “Tools”, di klik lalu pilih General Options.
  • Selanjutnya bila sudah maka akan tab untuk mengisi password isikan pada Password to Open kemudian klik OK.
  • Setelah itu muncul tab untuk mengkonfirmasi password, silahkan kamu isi ulang passwordnya kemudian klik OK.
  • Selesai, kini dokumen Excel kamu sudah aman terproteksi.

Biasanya sih orang memberikan password pada dokumen penting atau mungkin pada aplikasi yang berbasis excel. Kelebihannya, kamu bisa menjual aplikasi kamu dengan memberikan password pada file Excel tersebut.

Bagiamana, caranya sangat mudah kan? Bila cara ini berhasil kamu terapkan maka kamu tak perlu khawatir lagi dokumen kamu akan dibuka oleh orang lain. Demikianlah ulasan mengenai cara mudah memberi password pada dokumen Microsoft Excel yang bisa kamu gunakan untuk tetap menjaga privasi dari dokumen yang kamu anggap penting,s ekian dan selamat mencoba !

Rian Agustianto: SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.
Related Post