X

Cara Mudah Memindahkan Data dari iPhone ke Android

Cara Mudah Memindahkan Data dari iPhone ke Android – Bergonta-ganti smartphone sudah menjadi kebiasaan banyak orang Indonesia. Setiap keluar produk baru, orang langsung menyerbu dan ingin memilikinya. Tak masalah jika smartphone yang kita gunakan tidak memiliki perbedaan yang signifikan. Lantas bagaimana jika kita berganti smartphone yang berbeda sistem operasi.

Misalnya kita berganti smartphone dari iPhone ke Android. Apakah kita bisa membawa semua data yang ada pada iPhone ke smartphone Android yang baru? Jawabannya sederhana, bisa!

Nyatanya ada beberapa cara untuk memindahkan data dari iPhone ke Android, loh. Simak cara-cara yang bisa kamu gunakan di bawah ini.

Gunakan Aplikasi Google

Tentu semua pengguna smartphone sudah mengetahui bila data pada smartphone yang berkapasitas paling banyak adalah file yang berbentuk video, foto, lagu dan sebagainya. Jadi ketika kamu ingin mengirim semua data-data tersebut lakukan secara bertahap. Kamu perlu menggunakan aplikasi Google Music Manager untuk Windows atau MacOS dan Google Photos iOS.

Cara Mentransfer File Foto:

Tak berbeda dengan aplikasi photo ke iCloud, Google tentunya juga akan membackup semua data dari Google Photos kedalam Google Drive,  lalu kamu akan masuk ke akun Google Photos, kemudian upload semua file foto ke  penyimpanan Google Drive. Bila tampilan pilihan “Back Up & Sync”, geser ke sisi kanan dan klik “Continue“.

Cara Mentransfer File Lagu:

Dapat dikatakan mengirim file lagu ke smartphone Android dari perangkat iPhone memang cukup sulit. Maka untuk memudahkannya kamu dapat membuka Google Music Manager dan kemudian login menggunakan akun Google.

Setelah masuk kamu akan dihadapkan pada dua pilihan untuk mengunduh lagu ke Google Play atau menguploadnya, pilihlah opsi pertama kemudian akan tampil menu pilihan untuk menanyakan tempat file lagu milikmu. Jika kamu menggunakan iTunes pilihlah opsi ini lalu klik “Continue” dan kamu dapat mengunduh semua lagu.

Memanfaatkan Akun Gmail

Kamu dapat melakukan proses pemindahan data dari iPhone ke Android dengan lancar, namun kamu harus melakukannya dengan menggunakan akun Google, karena akun Google dapat berperan penting untuk menyatukan layanan atau aplikasi dari perangkat tersebut.

iMessage ke SMS

Pengguna iPhone tentu sudah kenal dengan istilah iMessage. Jika kamu beralih ke perangkat Android tanpa menonaktifkannya, kamu tentu akan kehilangan semua pesan SMS dari pengguna iMessage. Untuk itu supaya kamu tak kehilangan semua pesan tersebut, caranya dengan membuka menu setting pada perangkat iPhone, klik “Messages“, lalu kamu dapat menonaktifkan iMessage saat sudah beres berarti kamu sudah berhasil melakukan pemindahan.

Menyimpan Semua Kontak

Bila kamu menggunakan smartphone Android tentu semua kontak telefon dapat kamu simpan dalam akun Google, beda halnya dengan perangkat iOS pada iPhone yang mana kontak akan tersimpan di dalam iCloud. Jika kamu ingin mensinkronkan ke dalam iColud maka caranya dengan masuk ke pengaturan lalu pilih menu iCloud.

Tapi kamu perlu memastikan Apple ID milikmu sudah terhubung ke iCloud, lalu kirim semua kontak dari iCloud dengan membuka aplikasi iCloud.com dan masuk dengan akun Apple ID mu.

Jika sudah berhasil login ketuk tombol “Contact” dan kamu akan melihat tampilan yang sama pada aplikasi kontak iPhone milikimu. Untuk membuka menu pilihan, klik ikon gear yang ada di pojok kiri bagian bawah, lalu klik export.

Selanjutnya buka Gmail kemudian pilih “Mail” dan kemudian klik “Contact”, saat layar sudah menampilkan kontak, klik “Import Contact”. Sesudah itu pilihlah file yang barusan diunduh dari iCloud dan klik import.

Demikianlah cara mudah untuk memindah data dari smartphone iPhone ke smartphone Android, semoga ulasan di atas dapat menjadi informasi yang bermanfaat bagi kamu yang kebingungan mencari cara untuk memindah data maka cara-cara di atas dapat menjadi salah satu alternatifnya, sekian dan semoga bermanfaat !

Rian Agustianto: SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.
Related Post