X

Cara Mudah Mendapatkan Gambar dari Google Image

Cara Mudah Mendapatkan Gambar dari Google Image – Belum lama ini perusahaan pencarian terbesar di dunia yakni Google mengambil keputusan untuk menghilangkan tombol view Image dari hasil pencarian gambar.

Dengan dihilangkannya fitur ini bisa jadi membuat banyak orang kecewa terutama untuk mereka yang memanfaatkan fitur ini untuk mencari gambar sesuai dengan kebutuhan mereka.

Pihak perusahaan sudah menjalin kesepakatan dengan perusahaan Getty Images menegenai konten dan gambar berhak cipta pada hasil pencarian Google Image. Selain itu fitur “View Image” yang sudah dihapus Google juga akan menghilangkan opsi “Search  by Image” sehingga dengan hilangnya fitur-fitur ini menjadikan pengguna sedikit kesulitan dalam hal menyimpan gambar karena harus mengunjungi website tempat gambar tersebut di-host sehingga proses pengaksesan gambar menjadi lebih lama dan sulit.

Memang, dengan penghapusan tombol “View Image” bertujuan supaya mendorong banyak pengunjung yang menjadi visitor website sumber gambar tersebut dan langkah ini diambil untuk bertujuan untuk kepentingan terbaik antara pengguna dan penerbit.

Tapi kamu tak perlu khawatir karena kami akan memberikan cara untuk pencarian Google Image karena kami memberikan cara yang bisa kamu gunakan untuk membantu kamu mencari gambar.

Cara Mudah Alternatif Mendapatkan Gambar dari Google Image

Gunakan Add-ons atau Extensions Chrome atau Firefox

Jika kamu pengguna setia menggunakan mesin pencarian Google maka kamu bisa menggunakan ekstensi pada browser yang kamu gunakan entah itu Chrome atau Firefox untuk menampilkan tombol View Image.

Ekstensi pada browser Chrome dan Firefox akan membawa kembali fitur tombol “View Image” dengan nama yang sama pada pencarian Google bersama dengan pilihan “Penelusuran meenurut gambar”. Selain itu kamu juga bisa mengaktifkan filter “Label untuk di gunakan kembali” pada pencarian Google

Gunakan Bing Search

Jika kamu bisa menggunakan Bing Search maka kamu bisa melakukan penyimpanan gambar dengan cara yang satu ini. Bing Search adalah salah satu mesin pencarian yang cukup terkenal selain Google.

Aplikasi ini mempunyai fitur yang mirip dengan “View Image” pada Google sehingga memungkinkan kamu untuk membuka URL gambar dengan mudah.

Untuk cara penggunaanya fitur ini termasuk mudah karena pada pada pencarian gambar cari tombol “View source Image” pada bagian bawah gambar dan fitur ini berisi informasi mengenai versi ukuran penuh dari gambar tersebut.

Dengan Menggunakan DuckDuckGo

Versi Terbarunya DuckDuckGo saat ini sudah dibekali dengan fungsi privasi dan anti pelacakan serta mencakup opsi untuk mendownload gambar langsung dari hasil pencarian.

Cara untuk mendonwload gambarnya melalui pencarian di DuckDuckGo yakni klik pada gambar yang ingin kamu download lalu klik tombol “View File” untuk menampilkan gambar dengan resolusi penuh.

Demikianlah ulasan mengenai cara mudah untuk mendapatkan gambar dari Google Image. Semoga ulasan di atas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu yang ingin mendownload gambar dari Google tanpa ingin mengunjungi websitenya, sekian dan selamat mencoba !

Rian Agustianto: SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.
Related Post