X

iPhone Akan Bawa Peningkatan Sistem Face ID pada 2019

iPhone Akan Bawa Peningkatan Sistem Face ID pada 2019 – Tahun lalu merupakan waktu pertama kali Apple memperkenalkan sistem pengenalan wajah Face ID yang menjadi salah satu fitur unggulan dari iPhone X dan merupakan pengganti dari menggantikan fitur Touch ID.

Walaupun sebenarnya tak ada yang salah dengan sistem Face ID milik Apple tapi sebuat sistem tentu perlu diperbaiki, contohnya untuk bisa memproses pengalan wajah dengan waktu yang lebih cepat atau perbaikan pengenalan wajah dalam kondisi yang minim cahaya dan kabar baiknya adalah iPhone yang akan dirilis pada tahun 2019 akan hadir dengan sistem face ID yang sudah ditingkatkan.

Seorang pengamat yakni Ming-Chi Kuo mengatakan,“Pada 2019 Apple diperkirakan akan memperkenalkan sistem ID Wajah yang ditingkatkan. Beberapa perubahan yang mungkin bisa kita harapkan termasuk menurunkan dampak cahaya tak terlihat dari lingkungan dan berkat penggunaan flood iluminator yang akan membantu membuat pengenalan wajah menjadi lebih akurat dan lebih baik.”

Diharapkan sistem baru yang ditingkatkan ini akan tersedia untuk semua model iPhone yang dirilis pada tahun 2019, tapi untuk saat ini sayangnya belum diketahui apakah itu menjadi satu-satunya peningkatan dari Face ID.

Namun pengguna flood illuminator harus terlebih dahulu mengatasi masalah yang sudah disebutkan di atas, seperti sebagai perangkat pendeteksian yang lebih baik dari wajah pengguna saat dalam kondisi minim cahaya atau saat gelap.

Meskipun rumor ini belum bisa dipastikan kebenarannya, tapi jika melihat dari track record Ming-Chi Kuo memang sangat akurat dan jarang meleset dengan ramalan yang berhubungan dengan produk-produk Apple dan kemungkinan besar perkiraannya kali ini benar.

Demikianlah ulasan mengenai iPhone yang akan membawa peningkatan Sistem Face ID pada smartphone yang akan diluncurkan Apple pada 2019, semoga ulasan di atas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu yang memang sudah menunggu peningkatan kinerja Sistem Face ID dari Apple, Sekian dan mari kita nantikan saja perilisannya!

Rian Agustianto: SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.
Related Post