X

Kodak Luncurkan Dua Tablet Android Baru

Kodak Luncurkan Dua Tablet Android Baru

Kodak Luncurkan Dua Tablet Android Baru – Tahun lalu Kodak sudah meluncurkan smartphone Kodak Ektra yang merupakan perangkat android pertama yang dimiliki Kodak dalam jaringan bisnisnya. Kodak terkenal dengan produk yang berkaitan dengan fotografi ini kini telah merilis dua tablet terbarunya. Kedua tablet tersebut merupakan hasil kerja sama Kodak dengan Archos.

Kodak Tablet 7 dan Kodak Tablet 10 dibuat oleh perusahaan dari Perancis, Archos. Meskipun produk ini sepenuhnya merupakan hasil produksi Archos, tablet ini juga akan dijual dan didistribusikan oleh Archos walaupun menggunakan branding Kodak.

Berikut ini sekelumit cerita tentang Kodak Tablet 7 dan Kodak Tablet 10 yang harus kamu tahu.

Kodak Tablet 7

Sama seperti nama yang dibawanya, Kodak Tablet 7 mengusung bentangan layar seluas 7 inchi dengan resolusi 1024 x 600 piksel. Tablet ini juga sudah menggunakan prosessor Quad-core MediaTek MT8321 yang didukung dengan RAM sebesar 1 GB serta penyimpanan internal 8GB yang masih dapat diperluas lagi dengan slot kartu microSD hingga 64GB. Kodak Tablet 7 mempunyai dua slot SIM mini yang mendukung jaringan 3G.

Kodak Tablet 7 mempunyai kamera utama 8 Megapixel serta kamera depan atau kamera selfie 2 Megapixel yang bisa digunakan untuk video call. Untuk sistem operasinya tablet ini menjalankan OS Android 7.0 Nougat serta mempunyai baterai berkapasitas 2500 mAh yang dapat bertahan hingga 3.5 jam dalam sekali charger full dan tablet ini juga mempunyai jack audio serta port micro USB.

Kodak Tablet 10

Sementara untuk Kodak Tablet 10 hadir dengan bentangan layar seluas 10 inchi dengan resolusi 1280 x 800 piksel yang lebih besar dari Kodak Tablet 7. Varian ini mempunyai memori internal 32GB serta kapasitas baterainya 6000 mAh yang akan menjadikan aktifitasmu dengan tablet ini terpenuhi dan untuk spesifikasi lainnya masih sama dengan Tablet 7.

Kodak juga menggabungkan kedua tablet tersebut dengan aplikasi Cyberlink yang memungkinkan kamu untuk mengedit foto serta video ketika dalam perjalanan.

Demikianlah ulasan mengenai Kodak yang meluncurkan dua Tablet android terbarunya, semoga ulasan di atas dapat menjadi referensi bagi kamu yang dengan mencari tablet maka Kodak Tablet 7 serta Kodak Tablet 10 bisa menjadi alternatifnya, sekian dan terima kasih.

Rian Agustianto: SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.
Related Post