Dalam mengakomodir jumlah penumpang yang banyak dan ruang kabin lebih luas, banyak produsen mobil membuat mobil MPV premium sekelas sedan saloon, Toyota salah satunya. Produsen otomotif asal Jepang tersebut telah merilis Toyota Vellfire dan Alphard. Keduanya memiliki beberapa perbedaan meskipun berada di segmen yang sama.
Toyota Vellfire lebih menonjolkan kesan yang modern, cool, dan berani. Sedangkan, Alphard memiliki desain yang lebih formal dan dinamis untuk konsumennya dari kalangan pejabat negara.
Perbedaan Konsep Toyota Vellfire dan Alphard
Bermain di segmen MPV premium, Toyota berhasil membuktikan dirinya sukses melalui Vellfire dan Alphard. Pada awalnya, kedua mobil bertubuh bongsor ini hanya diproduksi di pasar domestic Jepang saja. Namun seiring waktu, Toyota Vellfire dan Alphard juga dijual ke berbagai negara, termasuk Indonesia.
Sebagai informasi, Toyota Vellfire hadir pada tahun 2008 lalu dengan menonjolkan desain berkarakter tegas. Selain itu, mobil ini juga didesain stylish dan hi-tech. Dari segi konsep, Toyota Vellfire dibuat khusus untuk para konsumen kelas atas yang ingin memiliki mobil MPV boxy bergaya sporty, serta mewah dan agresif.
MPV mewah besutan Toyota ini memiliki ukuran panjang 4930 mm, lebar 1850 mm, tinggi 1895 mm, dan Ground Clearance 16 cm. Untuk desain, Toyota Vellfire memang disebut mirip dengan Alphard karena menggunakan satu platform. Namun, terdapat perbedaan yang signifikan pada bagian depannya, yaitu pada headlamp, gril, foglamp serta bempernya.
Memiliki harga jual yang mahal dan desain eksklusif, Toyota Vellfire membuat para penggunanya terlihat berkelas tinggi. Di sisi lain, terdapat gril silver dan lampu LED depan yang disusun ganda secara vertikal sehingga mobil ini juga terkesan futuristik. Jika ditanya perbedaan antara Toyota Vellfire dan Alphard adalah gril dari krom dan logam.
Kelemahan dan Kelebihan Toyota Vellfire dibanding Alphard
Toyota Vellfire memang memiliki harga premium, namun Alphard ternyata dijual dengan harga yang lebih tinggi. Dibandingkan dengan Alphard tipe 2.5 G sebagai varian menengah, PT TAM menjual Vellfire seharga Rp 1.150.250.000. Sedangkan, Alphard 2.5 G dibanderol seharga Rp 1.152.250.000.
Dengan perbedaan harga yang lebih murah sedikit, para konsumen Toyota Vellfire bisa mendapatkan beberapa keunggulan yang dimiliki Alphard 2.5 G. Untuk desain, Toyota Vellfire memiliki kesan lebih futuristik dan agresif dibandingkan dengan kembarannya. Pihak Toyota menyasar kalangan muda agar bisa menikmati kenyamanan dan kemewahan mobil premium tersebut.
Namun, Toyota Vellfire tidak memiliki pilihan mesin 3.5 liter. Ini jelas berbeda dibandingkan dengan Alphard yang memiliki varian 3.5 Q sebagai flagship. Mesin yang dibenamkan pada Toyota Vellfire memang hanya sebagai pilihan alternatif bagi calon konsumen Alphard yang ingin suasana eksterior baru.