X

Spesifikasi Dan Harga Asus Zenpad Z10 ZT500KL Layar Lebar 9.7 Inchi 2017

Spesifikasi Dan Harga Asus Zenpad Z10 ZT500KL Layar Lebar 9.7 Inchi 2017 – Hadir sebagai salah satu tablet dari Asus yang dinamai dengan nama Asus Zenpad Z10 ZT500KL ini menawarkan layar yang berukuran besar untuk lebih menggaet minat dari konsumennya yang membutuhkan Android berkualitas untuk memainkan game ataupun untuk menonton film. Untuk lebih mengimbangi layarnya yang cukup besar Asus membekali tabletnya yang satu ini dengan panel layar IPS beresolusi Quad HD serta menawarkan powerfull yang sangat jarang dimiliki tablet di kelasnya.

Dengan berbekal processor Hexa Core yang berasal dari chipset buatan Qualcomm, dengan demikian dapat dipastikan semua aplikasi dan berbagai game mampu dijalankan secara lancar serta ditambah lagi dengan kapasitas monster pada baterainya membuat para penggunanya tak perlu mengkhawatirkan dan takut kehabisan baterai ketika menggunakan smartphone ini.

Review Spesifikasi Asus Zenpad Z10 ZT500KL

Hadir dengan bentangan layar yang besar yakni memiliki layar seluas 9.7 inci yang merupakan salah satu kelebihan dari Tablet ini. Dengan mengusung panel IPS beresolusi 1536 x 2048 pixels sehingga menghasilkan kualitas grafis yang sangat baik dan tentunya Asus Zenpad Z10 ZT500KL ini sangat memuaskan kita ketika gunakan untuk bermain game dan menonton film serta semua kegiatan atau pekerjaan yang berhubungan dengan produktivitas.

Hal itu karena ukuran layarnya yang sangat ideal untuk digunakan mengetik ataupun kebutuhan lainnya. Namun smartphone ini belum dilengkapi dengan pelindung anti gores utnuk melindungi layarnya, sehingga kamu harus melindungi layar tablet ini dengan screen guard ataupun tempered glass.

Asus Zenpad Z10 ZT500KL

Sementara di bagian dapur pacunya smartphone ini dibekali dengan chipset Qualcomm MSM8956 Snapdragon 650 dan processor Hexa Core 64-Bit yang dipadukan dengan Quad Core 1.4 Ghz Cortex-A53 dan Dual Core 1.8 Ghz Cortex-A72 yang diklaim akan menhadirkan spesifikasi yang mantap. Pada bagian pengeolahan grafisnya dipercayakan pada Adreno 510 yang akan mampu menghadirkan tampilan yang real, jernih dan juga tajam. Sementara untuk sistem operasinya smartphone ini menjalankan sistem operasi Android OS, v6.0.1 (Marshmallow) dengan dukungan RAM berkapasitas 3 GB yang akan mendukung kinerja multitaskingnya.

Sedangkan untuk bagian fotografinya Asus Zenpad Z10 ZT500KL ini dibekali dengan kamera utama berkapasitas lensa sebesar 8 MP yang mampu merekam video hingga beresolusi Full HD 1080p@30fps serta dilengkapi dengan berbagai fitur seperti touch focus, face detection, mode pengambilan HDR serta panorama, dan Geo-tagging.

Sedangkan untuk kamera depannya Tablet Asus ini dibekali kamera berlensa 5 MP yang akan menjadikan kegiatan berselfie kamu akan terpenuhi serta aktifitas videocall dan video chat kamu menjadi menyenangkan.

Asus Zenpad Z10 ZT500KL

Namun sayangnya Asus Zenpad Z10 ZT500KL ini belum dilengkapi dengan fitur Fast Charging dan Fingerprint Sensor, sebagai gantinya Asus membekalinya dengan fitur DTS HD Sound yang merupakan fitur yang mampu mengoptimalkan kualitas suara, sehingga menghasilkan audio yang berkualitas cinematic yang sangat cocok untuk menonton film, bermain game, ataupun memutar musik.

Asus Zenpad Z10 ZT500KL ini baru mendukung satu Slot SIM Card, namun tak kan jadi masalah karena selama kecepatan internet Tablet ini hingga mencapai 300 mbps dan kekuatan upload 50 mbps karena dukungan 4G LTE.

Beebagai fitur pendukung seperti fitur Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac berteknologi Dual Band yang dipadukan dengan fitur Bluetooth v4.2, GPS, dan port USB Type-C juga tak luput disematkan pada Tablet ini.

Sedangkan untuk segi baterainya tablet ini memiliki baterai Non Removable Li-Po berkapasitas 7.800 mAh yang diklaim mampu menhasilkan waktu bicara 20 jam (3G) dan standby hingga 1.344 jam (3G). Penasaran dengan daftar spesifikasi lengkapnya? Simak daftar spesifikasi lengkapnya di bawah ini.

Asus Zenpad Z10 ZT500KL

Spesifikasi Asus Zenpad Z10 ZT500KL

Mode Sim
Single Sim
Dimensi 242.3 x 166.1 x 7.1 mm / 490 g
Layar IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors,9.7 inches, 1536 x 2048 pixels (~264 ppi pixel density)
Memori Internal 32 GB, support microSD sampai 128 GB
OS Android OS, v6.0.1 (Marshmallow)
Processor Qualcomm MSM8956 Snapdragon 650,Hexa-core (4×1.4 GHz Cortex-A53 & 2×1.8 GHz Cortex-A72)
RAM  3 GB (internal 32 GB)
GPU Adreno 530
Internet HSPA, 4G LTE
Konektifitas Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth v4.0, GPS with A-GPS, microUSB v2.0
Kamera Utama 8 Megapixel,Geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama
Kamera Depan 5 MP, 1080p
Baterai Non-removable Li-Po 7800 mAh

Kelebihan Dan Kekurangan Asus Zenpad Z10 ZT500KL

Kelebihan Asus Zenpad Z10 ZT500KL
⦁Dibekali layar beresolusi tinggi yang dibentangkan seluas 9.7 inci
⦁Desain premium dengan bodi yang terbuat dari material metal
⦁Hadir dengan membawa processor Hexa Core 64 Bit, Ram 3GB, dan Chipset Snapdragon 650
⦁Kapasitas baterai sangat besar, dan daya tahan baterainya sangat baik
⦁Didukung teknologi 4G LTE
⦁Kemampuan audionya sangat baik

Asus Zenpad Z10 ZT500KL

Kekurangan Zenpad Z10 ZT500KL
⦁Belum adanya fitur Fingerprint Sensor
⦁Tidak ada fitur fast charging
⦁Belum mengadopsi layar Corning Gorilla Glass

Harga Asus Zenpad Z10 ZT500KL Update Januari 2017

Harga Zenpad Z10 ZT500KL Baru : Rp. 4 Jutaan

Harga Zenpad Z10 ZT500KL Bekas: Rp. ,-

Demikianlah sedikit ulasan mengenai spesifikasi dan review harga dari Asus Zenpad Z10 ZT500KL lengkap dengan kelebihan dan kekurangannya, semoga ulasan di atas bisa menjadi referensi bagi kamu yang sedang mencari tablet dengan layar yang besar serta memiliki spesifikasi yang memukau dan banyak fitur-fitur andalan. Semoga ulasan di atas dapat bermanfaat dan terima kasih.

Rian Agustianto: SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.
Related Post