X

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy C9 Pro Bodi All Metal Terbaru 2017

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy C9 Bodi All Metal Terbaru 2017

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy C9 Pro Bodi All Metal Terbaru 2017 – Seperti tak ada habisnya vendor raksasa Samsung terus mengeluarkan berbagai varian smartphonenya, kali ini datang dari keluarga Samsung Galaxy C Series. Smartphone ini merupakan smartphone  yang memiliki spesifikasi paling tinggi diantara yang lainnya. Dinamai dengan Samsung Galaxy C9 yang sudah dapat ditebak dari namanya saja bahwa smartphone ini merupakan varian tercanggih dari Galaxy C Series.

Beli disini

Samsung Galaxy C9 hadir dengan bentangan layar seluas 6 inchi dengan resolusi layar sebesar Full HD 1080 x 1920 pixel, serta memiliki kedalaman hingga 16 juta warna. Untuk jenis layarnya Samsung Galaxy C9 ini menggunakan layar berjenis Super AMOLED yang tak diragukan lagi kualitasnya. Hanya saja sayangnya smartphone ini belum dilengkapi dengan pelindung layar yang akan melindungi layarnya dari berbagai goresan dan benturan yang tidak kamu sengaja.

Samsung Galaxy C9

Untuk jeroannya juga mengalami peningkatan dibandingkan C series lainnya yaitu dengan mengadopsi CPU Snapdragon 652 yang memiliki performa yang bagus dan hampir sekelas chipset high end. Pada bagian pengolahan grafisnya terdapat GPU Adreno 510 yang akan menampilkan tampilan yang sangat menawan, sedangkan untuk sisitem operasinya Samsung Galaxy C9 ini menjalankan sistem operasi Marsmallow 6.0 yang didukung dengan RAM berkapasitas 6 GB menjadikan smartphone kamu semakin maksimal.

Sedangkan pada penyimpanannya Samsung Galaxy C9 ini memiliki penyimpanan internal yang lumayan besar yakni mencapai 64 GB yang sudah bisa kamu gunakan untuk menyimpan berbagai file-file pribadi yang kamu miliki.

Samsung Galaxy C9

Untuk urusan fotografi, smartphone ini dibekali dengan kamera yang cukup mumpuni yakni pada kamera belakang atau kamera utamanya terdapat kamera berkapasitas 16 Megapixel yang mampu merekam video hingga beresolusi 1080p@30fps serta lengkap dengan berbagai fitur Dual LED Flash, Phase Detection Autofocus. Sedangkan untuk kamera selfie atau kamera depannya memiliki lensa berkapasitas 16 Megapixel yang sangat mendukung untuk kegiatan selfie dan video call kamu menjadi lebih jernih dan menarik.

Berlanjut ke bagian jaringan dan konektivitas-nya Samsung Galaxy C9 ini hadir dengan berbekal Dual SIM yang berjenis nano SIM dan sudah mendukung jaringan 2G GSM, 3G HSDPA dan juga 4G LTE. Sejumlah konektivitas juga dibekalkan diantaranya dukungan Wi-Fi, Hotspot, GPS navigasi, Browser juga media untuk transfer data yakni Bluetooth, microUSB dan juga USB OTG.

Samsung Galaxy C9

Sementara untuk daya tahannya Samsung Galaxy C9 ini dibekali dengan baterai berkapasitas 4000 mAh  dengan jenis baterai Non Removable (tidak dapat dilepas). Tak ketinggalan pada smartphone ini juga tersemat fitur fast charging yang akan mempercepat proses pengisian baterainya. Penasaran dengan daftar spesifikasi lengkapnya? Simak daftar spesifikasi Samsung Galaxy C9 di bawah ini.

Spesifikasi Samsung Galaxy C9

Mode Sim
Dual Sim
Dimensi 143.1 x 71.8 x 9.7 mm / 160 g
– Fingerprint sensor
Layar Super AMOLED 6.0 inchi,1080 x 1920 Pixel
Memori Internal 64 GB , support microSD sampai 256 GB
OS OS Marsmallow v.6.0
Processor Snapdragon 652, Quad-core
RAM 6 GB (internal 64 GB)
GPU Adreno 510
Internet HSPA, 4G LTE
Konektifitas Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth v4.0, GPS with A-GPS, microUSB v2.0
Kamera Utama 16 MP, Phase Detection Autofokus, Dual LED Flash
Kamera Depan 16 MP
Baterai Li ion 4000 mAh

Kelebihan Dan Kekurangan Samsung Galaxy C9

Kelebihan Samsung Galaxy C9:

⦁Layar lebar 6 inchi Full HD ang sangat menarik untuk menikmati konten multimedia.
⦁Jenis Layar SuperAMOLED yang memberikan tampilan berwarna jernih dan tajam.
⦁Desain yang elegan dengan bahan full metal yang memberikan kesan mewah.
⦁Sudah mendukung jaringan 4G LTE untuk akses internet  cepat.
⦁Menjalankan OS 6.0 Marsmallow.
⦁Processor Snapdragon 652 dan GPU Adreno 510 menawarkan performa yang tinggi.
⦁RAM sangat besar 6 GB sangat mendukung untuk kegiatan multitasking.
⦁Kamera utama 16 Mega Pixels lengkap dengan Phase Detection Autofocus dan Dual LED Flash.
⦁Kamera depan 16 MP sangat cocok untuk kamu yang hobi selfie.
⦁Dual SIM GSM/GSM untuk yang punya banyak kartu sim.
⦁Baterai jumbo 4000 mAh dan telah support fast charging.
⦁Dilengkapi fingerprint sebagai pengaman.

Samsung Galaxy C9

Kekurangan Samsung Galaxy C9:

⦁Baterai tak dapat dilepas
⦁Tak dilengkapi pelindung layar
⦁Kamera depan minus LED Flash

Harga Samsung Galaxy C9 Terbaru 2017

Harga Samsung Galaxy C9 Baru: Rp. 7.349.000  ,-

Harga Samsung Galaxy C9 Bekas: Rp. 4-6 jutaan ,-

Beli disini

Tertarik beli Samsung Galaxy C9? Segera miliki dan nikmati pengalaman menggunakan smartphone mewah dengan spesifikasi luar biasa.

Rian Agustianto: SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.
Related Post