Sunday , November 24 2024

Alasan Kenapa Smartphone China Bisa Murah

Alasan Kenapa Smartphone China Bisa Murah
Alasan Kenapa Smartphone China Bisa Murah

Alasan Kenapa Smartphone China Bisa Murah – Tahukah kamu setelah Apple dan Samsung, vendor dari Tiongkok mulai dari Oppo, Huawei, Vivo, ZTE, Meizu, dan Lenovo benar-benar mendominasi pasaran smartphone dunia. Apa rahasianya?

Smartphone dari China yang dulu identik dengan produk tiruan murah kini sudah berkamuflase menjadi brand lokal China yang mampu menjadikan smartphonenya nersaing dengan vendor-vendor raksasa dunia seperti Apple, Samsung, HTC, dan Nokia. Dengan tetap mengusung harga yang lebih murah vendor-vendor smartphone China ini menjadi pilihan. Tapi tentu tak hanya itu saja faktor yang mempengaruhinya.

Alasan Smartphone China Bisa Lebih Murah :

Melimpahnya Bahan Baku

Melimpahnya Bahan Baku

China jelas merupakan negara pembuat smartphone murah karena selain gaji karyawan yang murah China juga memiliki bahan baku yang berlimpah. Dari jumlah 17 bahan bumi yang langka, 16 diantaranya dibutuhkan untuk dapat memproduksi smartphone. China sendiri mengahasilkan lebih 95% bahan bumi yang langka, sedangkan Amerika Serikat hanya 13 % dan India hanya 2,5% dengan ini sudah jelas China menjadi pembuat smartphone utama.

Gaji Pekerja Murah

Gaji Pekerja Murah

Gaji pekerja di China juga menjadi salah satu faktor kenapa harga smartphone disana murah. Di negeri tirai bambu, gaji untuk pekerjanya murah karena ketersediaan tenaga kerja dengan biaya rendah sangat melimpah. Gaji tenaga kerja di China adalah yang terendah di dunia dan ini menjadi alasan utama mengapa banyak vendor yang membangun produknya di China.

Fokus Ke Penjualan Online

Fokus Ke Penjualan Online

Vendor Apple dan Samsung telah banyak menghabiskan uang untuk membangun toko, service center dan ekosistem demi meningkatkan rating penjualan. Itulah mengapa alasan smartphone Samsung dengan spesifikasi sama dengan smartphone China dibandrol lebih mahal, sementara vendor China lebih mengandalkan penjualan secara online. Terutama untuk vendor baru yang akan menjajal pasar Indonesia dan dengan begitu tak ada biaya tambahan yang harus dikeluarkan serta vendor dapat menekan turun harga smartphone.

Baca juga:  Android Go Akan Hadir Dengan Snapdragon 429 dan 439

Kualitas yang Semakin Baik

Kualitas yang Semakin Baik

Para konsumen tentunya akan lebih mempertimbangkan kualitas, kuantitas dan layanan yang baik jika dibandingkan dengan harga yang murah. Pada tahun 2016 lalu vendor China sudah mulai mengembangkan smartphone premium dengan kualitas yang baik dan tak lagi sekedar murah. Contohnya Huawei yang menggelontorkan sumber daya departemen perancang perangkatnya yang dikepalai oleh desainer Samsung, Joonsuh Kim. Sedangkan Oppo berupaya menciptakan perangkat unggulan yang dapat menonjol dibandingkan para kompetitornya.

Marketing Yang Murah

Marketing Yang Murah

Marketing smartphone China dirancang agar dapat merilis smartphone dengan harga murah meriah berspesifikasi lumayan tinggi. Contohnya Xiaomi yang berhasil menjadi ternama tanpa harus mengeluarkan banyak uang untuk pemasarannya. Para vendor smartphone China sudah paham mengenai pemanfaatan jaringan pemasaran di Internet. Sedangkan untuk vendor ternama seperti Apple, Samsung, LG harus menghabiskan jutaan rupiah untuk biaya iklan di TV, sponsor, atau bintang iklan untuk memperkenalkan produknya.

Spesifikasi Tinggi Tapi Sayangnya Model Lama

Spesifikasi Tinggi Tapi Sayangnya

Jangan heran bila kamu menjumpai smartphone China dengan spesifikasi yang tinggi namun dibandrol dengan harga yang murah. Hal ini karena sebagai menyeimbangan antara kinerja dan harga. Sebagian komponen masih menggunakan teknologi lama, contohnya masih menggunakan RAM dengan teknologi DDR4 terbaru, mereka masih mengadopsi RAM DDR3. Bagian layarnya pun masih menggunakan kualitas rendah jika dibandingkan dengan IPS atau AMOLED yang digunakan oleh vendor-vendor ternama.

Demikianlah ulasan mengenai alasan mengapa smartphone china bisa dibandrol dengan harga murah,Yang perlu kamu ketahui adalah karena factor-faktor diatas dan bukan karena tindakan illegal yang dilakukan para vendor smartphone China,sekian dan semoga bermanfaat !

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.