Sunday , November 24 2024

Cara Cek IMEI Samsung Dengan Mudah dan Cepat

cek imei, samsung, cek kode imei, imei samsung

Cara cek IMEI Samsung dengan mudah – meskipun tidak banyak orang yang tahu atau bahkan menghafal kode IMEI di ponselnya, kode IMEI mempunyai peran sangat penting bagi ponsel. Jika di luar negeri terutama beberapa negara maju, sebuah ponsel yang hilang, akan mudah terlacak dengan memanfaatkan kode IMEI nya. 

Kode IMEI merupakan singkatan dari International Mobile Equipment Identity. Kode tersebut adalah identitas unik dari setiap perangkat HP secara internasional. Jadi, setiap hp yang tersebar di seluruh dunia, memiliki identitas khusus yang masing – masing tidak akan pernah sama.

Fungsi utama dari kode IMEI adalah untuk identifikasi ponsel. Tapi tidak hanya itu saja, kode IMEI juga bisa digunakan untuk pemblokiran jaringan seandainya ada yang menyalahgunakan ponsel, persis seperti konsep pada nomor rekening tabungan pada bank.

Jadi, jika seandainya ponselmu hilang atau dicuri, kamu bisa melaporkan kode IMEI tersebut ke provider, selanjutnya dilakukan pemblokiran agar sang pencuri tidak bisa menggunakan ponsel tersebut. Selain itu, kamupun bisa menyerahkan kode IMEI tersebut ke kepolisian, untuk keperluan identifikasi dan menindak lanjuti kasus tersebut berdasarkan pelacakan terhadap kode IMEI.

Lalu pertanyaannya, bagaimana cara cek kode IMEI Samsung? Untuk melakukan cek terhadap keaslian IMEI HP Samsung  kamu, ada 5 cara yang bisa kamu gunakan. Silahkan kamu pilih cara yang menurut kamu paling mudah.

Cara Cek Kode IMEI Samsung Asli 100% Akurat

1). Melalui Menu Dial Number

Cara paling mudah untuk cek kode IMEI hp Samsung adalah dengan melalui menu dial number. Caranya, tekan tombol *#06# pada keypad device hp Samsung kamu, maka setelah itu akan keluar kode IMEI yang terdiri dari 15 digit.

Sedangkan untuk mengetahui keaslian dari hp Samsung yg kamu miliki, silahkan masukkan nomor IMEI tadi ke website resmi Samsung. Maka selanjutnya akan muncul pemberitahuan bahwa perangkat Samsung  yang kamu miliki memang asli.

Baca juga:  Samsung Galaxy Fold akan Segera Diluncurkan?

2). Pada Dus Box Samsung

Pada saat kamu membeli device Samsung baru, jika kamu perhatikan pada dos box disana terdapat kode IMEI.

Untuk memastikan hp Samsung baru kamu betul-betul asli, kamu bisa melakukan cek dengan cara yang sama seperti di atas, yaitu memasukkan nomor IMEI ke website Samsung.

3). Dari Menu About Samsung

Selain dengan kedua cara di atas, pihak Samsung juga telah menyediakan fitur yang mudah diakses untuk melakukan cek  IMEI ponsel Samsung kesayangan kamu.

Caranya dengan pergi ke Menu Settings => About => Status, maka selanjutnya akan tampil beberapa informasi dari hp Samsung milik kamu, termasuk nomor IMEI juga ada disana.

4). Lihat Bagian dalam Samsung

Jika kamu teliti mengamati HP Samsung kamu, maka kamu akan mendapati kode IMEI Samsung juga ada pada bagian bodi ponsel.

Pada umumnya kode IMEI hp Samsung terletak di bawah baterai. Pada saat kita mencopot baterai, maka nomor IMEI akan terlihat. Jika pada ponsel dengan baterai tanam, biasanya kode IMEI berada di atas baterai.

cek imei, samsung, cek kode imei, imei samsung

5). Pakai Aplikasi Pendukung

Ada satu lagi cara untuk cek kode IMEI hp Samsung. kita bisa mengecek nomor IMEI hp Samsung kita dengan menggunakan Aplikasi pendukung. Salah satu aplikasi yang populer adalah Antutu Benchmark. Kamu bisa mendownloadnya melalui playstore atau download DISINI

Kelebihan aplikasi ini mampu menampilkan spesifikasi Samsung secara detail. Setelah mengetahui kode IMEI ponsel Samsung kamu, silahkan cek di website resmi milik Samsung untuk memastikan keaslian HP Samsung kamu.

Demikianlah 5 cara cek nomor IMEI Samsung dengan mudah. Jika kamu ada pertanyaan atau komentar seputar tutorial cara cek IMEI Samsung di atas, jangan ragu untuk menuliskannya di kolom komentar ya. Semoga bermanfaat! 

About Hayart

Hayart

A Bachelor of IT & Works as an Internet Marketer. Content Writer Since 2014