Saturday , November 23 2024

YouTube Akan Kerahkan Moderator Manusia Untuk Menyaring Konten

YouTube Akan Kerahkan Moderator Manusia Untuk Menyaring Konten yang Mengganggu
YouTube Akan Kerahkan Moderator Manusia Untuk Menyaring Konten yang Mengganggu

YouTube Akan Kerahkan Moderator Manusia Untuk Menyaring Konten – Saat ini Youtube memang menjadi salah satu layanan entertain yang sangat diminati untuk seluruh usia. Tapi akhir-akhir ini layanan tersebut sempat teganggu masalah-masalah konten. Beberapa pihak dengan cerdas mengupload video yang mempunyai konten menganggu dengan kata lain banyak konten tak berkualitas yang diunggah.

Pihak Youtube sendiri sudah menyatakan beberapa kali bahwa mereka akan mengatasi hal ini. Lewat postingan terbaru pada website resmi milik Youtube sudah mengumumkan beberapa cara untuk bisa mengatasi masalah tersebut.

Untuk salah satu cara terbaik untuk mengatasi konten yang mengganggu adalah dengan memperkerjakan lebih banyak moderator manusia. Yotube sendiri memang sudah menerapkan filter untuk menghalangi masuknya konten yang mengganggu.

YouTube Akan Kerahkan Moderator Manusia Untuk Menyaring Konten yang Mengganggu

Namun beberapa pihak bisa memanipulasi pada video dan judulnya terkadang bisa berhasil melewati filter. Nah pada titik inilah moderator manusia akan bekerja menyaring konten yang diupload dimana manusia lebih bisa menangkap hal-hal yang terkadang tak dapat dikerjakan oleh komputer.

Youtube mengatakan “Kami akan melanjutkan pertumbuhan tim kami yang signifikan untuk tahun depan, dengan tujuan untuk membuat jumlah orang di seluruh Google bekerja dalam menangani konten yang mungkin melanggar kebijakan kami menjadi lebih dari 10.000 di tahun 2018. Pada saat yang sama, kami memperluas jaringan akademisi, kelompok industri dan pakar materi pelajaran yang dapat kami pelajari dan andalkan untuk membantu kami memahami masalah yang muncul dengan lebih baik, ”

Baca juga:  Fitur Hapus Otomatis YouTube Akan Miliki Banyak Manfaat

YouTube Akan Kerahkan Moderator Manusia Untuk Menyaring Konten yang Mengganggu

Menggunakan tenaga manusia memang masih memiliki beberapa kelemahan seperti membutuhkan istirahat, sedangkan komputer tak membutuhkan itu. Bahkan beberapa manusia mungkin juga bisa melakukan hal yang ceroboh, namun diharapkan gabungan antara fiter , AI, dan moderator manusia bisa membantu mengamankan YouTube dari konten yang tidak pantas.

Kabar baik atau kabar buruk nih, YouTuber?

Demikianlah ulasan mengenai Youtube yang akan mengerahkan lebih banyak manusia untuk menyaring konten yang menggangu, semoga ulasan di atas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu yang sering mendapati konten yang menggangu di YouTube, sekian dan mari kita nantikan saja peluncurannya!

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.