Sunday , November 24 2024

Cara Mendapatkan Banyak ‘Like’ Di Instagram

cara mendapatkan banyak like di instagram

Dokumentasi foto maupun video kini sudah menjadi hal yang wajib dilakukan pada setiap aktivitas kita. Tidak hanya pada saat piknik dan bepergian ke luar daerah atau luar negeri saja, namun sampai pada level rutinitas pun tak luput dari kebiasaan baru kita yaitu selfie ataupun merekam obyek atau tempat yang kita kunjungi.

Setelah itu, kita terbiasa untuk mengunggah foto atau video ke akun media sosial yang kita miliki, misalnya dalam hal ini Instagram. Normalnya, kita mendapatkan banyak likes dari teman ataupun pengguna lainnya namun terkadang sangat sulit mendapatkan likes dari pengguna yang lain walaupun foto yang kita upload cukup menarik.

Berikut ini adalah rahasia yang bisa kamu lakukan agar foto yang kamu unggah di Instagram mendapatkan ribuan likes dengan cepat.

Pahami Teknik Dasar Fotografi

Teknik fotografi merupakan hal dasar yang harus kamu kuasai sebelum memotret sesuatu. Teknik dasar seperti pencahayaan, angle dan fokus kamera adalah hal yang wajib dikuasai. Dengan demikian momen yang ada dapat diabadikan dengan sekejap dan hasilnya pun maksimal. Pelajari perangkat yang kamu gunakan sehingga kamu mendapatkan pengaturan terbaik pada setiap momennya.

Artikel Lainnya : 7 Rahasia Fotografi Smartphone Untuk Hasil Terbaik

Gunakan Konsep Unik dan Menarik

Memotret perlu menggunakan konsep yang menarik. Membuat foto atau video yang berkualitas tentunya tidak hanya asal memotret saja. Gunakan konsep yang unik, rapi dan tentu saja menarik.

Sebagai contoh dengan konsep garis vertikal kamu dapat mengambil angle sudut titik terdekat suatu garis. Pikirkan konsep terbaik dari sebuah objek yang akan diambil gambarnya, mulai dari landscape ataupun sisi unik dari objek tersebut.

cara dapat like instagram free
Tips memotret bangunan

Gunakan Perangkat yang Dapat Diandalkan

Kamu perlu melatih insting dan pandangan mata untuk mendapatkan sisi unik sebuah objek. Selain itu, sebisa mungkin perangkat yang kamu gunakan adalah perangkat yang mumpuni. Dengan era smartphone kamera yang semakin handal, tidak sulit menemukan kamera beresolusi tinggi dengan budget yang ringan.

Kamu dapat menggunakan smartphone berkamera minimal 8MP untuk menghasilkan karya terbaik. Semakin tinggi resolusi kamera, semakin tajam pula gambar ataupun video yang dihasilkan. Selain itu, fitur seperti autofocus, LED Flash dan lainnya dapat menunjang hasil foto. Ada banyak pilihan yang bisa kamu ambil seperti Xiaomi, Asus ataupun Samsung, kamu bisa menentukan sendiri mana yang cocok dengan kebutuhanmu.

kamera samsung galaxy s7 edge
Kamera Samsung Galaxy S7 Edge

Smartphone dengan kamera lebih rendah pun sebenarnya tidak masalah, hanya saja noise yang dihasilkan sedikit banyak akan mengganggu hasil akhir foto.

Baca juga:  Cara Mengatasi Smartphone Androidmu Yang Mengalami Bootloop

Olah dengan Aplikasi Fotografi

Cukup banyak aplikasi fotografi baik untuk Android ataupun iPhone yang bisa digunakan untuk mempercantik foto. Kamu bisa menambahkan efek tertentu sehingga foto akan tampak lebih pas dengan tema atau konsep yang kamu usung.

Instagram memiliki efek-efek foto yang bisa kamu pilih. Selain itu kamu juga bisa menggunakan aplikasi editing foto terbaik untuk android, Snapseed dan juga bisa memanfaatkan online foto editor.

edit foto snapseed
Olah foto dengan Snapseed

Beri Caption Foto atau Video yang Menarik

Caption merupakan salah satu faktor yang bisa membuat user menekan tombol likes pada Instagram. Caption bisa diisi dengan kutipan, kalimat motivasi atau susunan kata yang bisa membuat orang merasa penasaran.

Jangan lupa, caption ini ada hubungannya dengan konsep yang kita inginkan sehingga foto dan caption merupakan satu kesatuan yang padu. Hindari penggunaan caption yang tidak ada hubungannya dengan foto sama sekali.

Gunakan Hashtag Populer

Hashtag juga bisa digunakan untuk menambahkan likes pada foto yang kita unggah. Beri hashtag populer pada foto atau video kamu misalnya #photography #sunset #yogyakarta dan sebagainya. Semakin banyak hashtag semakin besar pula foto kamu tereksplore pengguna Instagram lainnya.

Banyak akun-akun Instagram yang mencari foto demi foto berdasarkan hashtag. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan hashtag tukar likes seperti #like4like #l4l dan sebagainya. Hanya saja menggunakan hashtag seperti ini tidak direkomendasikan karena mengurangi estetika.

instagram hashtag
Contoh hashtag di Instagram

Tag Akun Instagram Populer

Instagram memiliki ribuan akun populer dengan followers yang sangat banyak. Kamu bisa mencari akun populer sesuai dengan tema foto yang kamu unggah, misalnya jika kamu mengunggah foto tempat wisata maka tag akun wisata di kota tersebut.

Dengan demikian foto kamu bisa di re-gram dan kamu akan mendapatkan banyak likes.

Gunakan Fitur Auto-likes

Cara ini sebenarnya tidak direkomendasikan, akan tetapi kamu bisa memanfaatkan berbagai penyedia auto-likes jika memang benar-benar dibutuhkan. Salah satu yang bisa kamu coba adalah dengan menggunakan aplikasi Gramblr. Dengan Gramblr, kamu bisa bertukar like dengan pengguna lainnya menggunakan sistem poin. Selain itu, kamu juga bisa upload foto dan video via Gramblr dengan menggunakan PC.

Cara-cara di atas adalah sedikit tips yang bisa kamu jalankan untuk mendapatkan banyak likes di Instagram. Jika kamu mempunyai cara lainnya yang lebih mumpuni, kamu bisa menulisnya pada kolom komentar di bawah ini.

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.