Sunday , November 24 2024

Game Game Dalam Playstation 2 Terburuk Sepanjang Masa

Miami Vice

Game Game Dalam Playstation 2 Terburuk Sepanjang Masa – Kamu tak bisa memungkiri bahwa Playstation  2 merupakan sebuah permainan terpululer dan tentunya paling dikenang sepanjang masa. Lewat grafiknya yang revolusioner pada zamannya, Playstation 2 dapat menghadirkan dan menyuguhkan pengalaman baru dalam bermain game dengan Playstation 2.

Namun tak semua game yang ada pada Playstation 2 bisa mendukung permainan yang fenomenal. Tak sedikit game yang memiliki tantangan biasa saja, bahkan ada yang dinilai sangat buruk atau bisa dianggap gagal. Penasaran apa sajakah game-game yang memiliki permainan terburuk sepanjang masa? Simak ulasan di bawah ini.

Game-Game Playstation 2 Yang Terburuk Sepanjang Masa

The Simpsons Skateboarding

Siapa sih yang tak tahu The Simpons? Serial kartun yang mengundang tawa ini menurut kami merupakan sebuah nama yang besar untuk digunakan untuk tema game, namun lagi-lagi sangat disayangkan bayangan orang-orang untuk game yang satu ini terlalu besar. Game The Simpsons Skateboarding dinilai menjadi salah satu game dengan kualitas grafik yang tak terlalu baik.

Tak hanya itu saja, Gameini juga mempunyai kontrol, suara, dan musik yang tergolong berkualitas jelek. Bahkan game ini dinilai tak mempunyai inovasi yang menonjol karena saat dirilis tak ada fitur yang baru jika dibandingkan dengan game-game sejenis lainnya.

Miami Vice

Miami Vice yang merupakan game yang diangkat dari serial televisi. Miami Vice sebenarnya memiliki niatan untuk mengangkat aksi-aksi yang menegangkan dan tentunya seru, tapi jika kita bermain game ini maka kenyataan yang kita dapatkan malah game ini tidak seperti yang dibayangkan dan memiliki grafik yang tergolong buruk.

Game ini juga memunculkan dan menampilkan cerita yang terlalu umum dan datar selain itu render pada bagian rambutnya pun terkesan tidak jelas, Tak cuma itu saja bug juga bisa keluar ketika kita sedang seru bermain permainan menjadikan Miami Vice diberikan banyak kritikan pedas oleh para pemainnya.

Batman Vengeance

Menurut pendapat kami sebenarnya game Batman Vengeance memiliki potensi yang bagus, bahkan di bagian pengisi dari serial animasi mereka demi mengajak dan menggoda para calon pemainnya serta pada bagian Artworknya yang juga tak kalah bagus.

Namun sangat disayangkan game Batman Vengeance ini mempunyai kontrol yang buruk dan ditambah lagi dengan AI yang begitu terlalu pintar serta sangat sulit untuk dikalahkan. Bagi kamu pemain pemula atau baru dalam memainkan game ini tentu saja akan menjadi sebuah awal yang sulit dan bisa menjadi mimpi buruk bagi para pemula.

Charlie’s Angels

Game yang mengangkat nama sama dengan judul film nya digadang-dagang bisa memiliki popularitas yang sama dengan filmnya. Namun dalam kenyataannya tidak seperti yang diibayangkan. Entah itu kutukan atau apa bila sebuah game yang diangkat dari serial film atau TV maka yang didapatkan kualitasnya akan buruk. Dengan aksi perkelahian yang tidak menarik dan repetitif serta game Charlie’s Angels memiliki grafik yang tak terlalu bagus dan dari bagian sudut pengambilan gambarnya juga tak jelas disusul dengan animasi yang ala kadarnya.

Final Fight Streetwise

Jika dilihat dari grafiknya game bernama Final Fight Streetwise ini memiliki potensi untuk populer, namun berhubung dengan kontrol yang sulit untuk dimainkan serta gameplaynya yang buruk menjadikan game ini menjadi salah satu game dengan rating buruk jika dilihat dari survei di luar sana. Jadi tak heran jika Final Fight Streetwise masuk dalam daftar game-game playstation 2 yang terburuk.

Little Britain: The Video Game

Nahh game yang satu ini juga sangat unik pasalnya jika kamu bukan dan tidak tinggal di Inggris sudah dapat dipastikan tak akan mengenali game yang satu ini. Game dengan nama Little Britain: The Video Game ini merupakan game yang diangkat dari sebuah serial acara bergenre komedi di negara Inggris.

Seperti yang sudah dijelaskan di atas bahwa game yang diangkat dari film ataupun acara serial TV memang sulit untuk mendapatkan pengakuan dari masyarakat. Gameplay dari game yang satu ini sangat buruk, repetitif serta ditambah dengan vice over yang sangat aneh. Tak hanya itu game Little Britain: The Video Game ini juga dibekali dengan beberapa mini game yang sangat membosankan.

Nickelodeon Party Blast

Untung saja game ini tidak jadi dikeluarkan atau dicancel untuk terbitkan sebagai salah satu game di Playstation 2. Game Nickelodeon Party Blasti ni sendiri sebenarnya akan dirilis untuk empat platform yang berbeda-beda yaitu PC, PS 2, Xbox serta GameCube namun dengan berbagai alasan game untuk versi PS 2 tak jadi untuk diluncurkan.

Game yang berlatar belakang pesta dari berbagai tokoh-tokoh Nickelodeon ini dianggap sangat membingungkan untuk anak-anak. Nickelodeon Party Blast juga terlalu memusingkan dan terlalu rame  bagi anak kecil yang memainkan permainan ini. Game Nickelodeon Party Blast juga menyediakan mode multiplayer yang justru membuat tak nyaman pada saat memainkannya.

Demikianlah sedikit ulasan mengenai Game Game Dalam Playstation 2 Terburuk Sepanjang Masa yang dinilai tak dapat memuaskan para pemainnya dan dinilai buruk karena gameplay hingga grafiknya yang buruk, semoga ulasan di atas dapat menjadi sumber informasi yang bermanfaat, Sekian dan terima kasih.

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.