Spesifikasi Dan Harga UMi Z Kamera Selfie 13 MP Update 2017 – UMi menampilkan kejutan dengan menghadirkan smartphone yang menggunakan chipset MediaTek Helio X27 pertama didunia. Smartphone dari UMi ini dinamai dengan UMi Z yang merupakan smartphone yang memiliki spesifikasi dan teknologi yang sangat mumpuni serta masuk dalam kategori smartphone flagship. Desainnya terlihat sangat menawan dan elegan dengan bahan yang terbuat dari Alumunium Alloy yang sangat kuat serta berkualitas. Smartphone ini memiliki ketebalan 8.2 mm dan berat nya 175 gram yang memiliki dua varian warna yakni gold dan grey.
Untuk bagian layarnya smartphone ini dibekali dengan bentangan layar seluas 5.5 inchi yang menggunakan panel IGZO dari sharp dan merupakan generasi terbaru sehingga bisa menampilkan gambar dengan kualitas terbaik sangat jernih dan warna yang tajam. Sementara untuk resolusi layarnya smartphone ini memiliki resolusi Full HD 1080 x 1920 pixels dengan kerapatan hingga 401 ppi pixel density. Smartphone ini juga telah didukung dengan LTPS (Low temperature PolySilicon dan 95% NTSC) yang akan menghemat baterai sebesar 20% serta pada layarnya yang sudah dilindungi dengan lapisan Dragontrail Glass yang akan melindungi dari goresan yang tidak kita inginkan.
Sedangkan untuk dapur pacunya UMi Z ini megusung chipset MediaTek dan smartphone ini merupakan smartphone pertama yang menggunakan chipset MediaTek Helio X27 yang mempunyai performa yang sangat gahar. Chipset tersebut dipadukan dengan processor berkekuatan Deca Core atau 10 inti processor (Dual Core 2.6 GHz Cortex-A72, Quad Core 2.0 GHz Cortex-A53, Quad Core 1.6 GHz Cortex-A53) yang akan menjadikan smartphone ini mumpuni untuk menjalankan berbagai aplikasi dan game-game HD dengan lancar. Ditambah di bagian grafisnya terdapat GPU Mali-T880 MP4 yang akan memberi tampilan yang sempurna.
Smartphone ini menjalankan sistem operasi OS Android 7.0 Nougat yang merupakan versi Android terbaru saat ini. Ditambah dengan RAM berkapasitas 4 GB yang akan menjadikan smartphone ini memiliki kemampuan multitasking yang sangat lancar.
UMi Z dibekali memori internalnya yang berkapasitas 32 GB yang bisa kamu gunakan untuk menyimpan berbagai file-file pribadi kamu dan berbagai aplikasi, dan kamu masih bisa menambahkan memori eksternal dengan microSD yang terletak pada salah satu SIM card.
Sementara pada bagian fotografinya smartphone ini memiliki kualitas yang cukup mumpuni dengan kamera utama 13 megapixel yang mampu merekam video beresolusi 4K 2160P@30fps bersensor Samsung ISOCELL lengkap dengan fitur dual mode PDAF dan juga laser autofocus serta dilengkapi dengan Quad LED Flash sehingga mampu menghasilkan foto yang terang dan sangat jernih walaupun dalam keadaan gelap.
Sedangkan untuk kamera depannya smartphone ini memiliki lensa berkapasitas 13 megapixel yang mampu merekam video beresolusi Full HD 1080p serta memilki sensor S5K3L8 ISOCELL dan dilengkapi dengan LED Flash yang akan menjadikan kegiatan berfoto selfie kamu menjadi lebih mengasikkan dan video call serta video chat kamu juga semakin seru.
Sebagai smartphone Android terbaru dan sangat canggih UMi Z juga mendukung sensor fingerprint touch ID versi 2.1 yang sangat mengagumkan. dukung jaringan 4G LTE Cat6 yang mampu mengakses internet berkcepatan 300 mbps. Sementara untuk bagian baterai smartphone ini berkapasitas 3780 mAh yang mendukung fast charging bernama MediaTek Pump Express Plus sehingga mampu mengisi daya sangat cepat.
Spesifikasi UMi Z
Mode Sim |
Dual Sim |
Dimensi | 8.2 mm / 172 gram |
Layar | IGZO capacitive touchscreen,5.5 Inch,1080 x 1920 pixels(401 ppi pixel density) |
Memori | Internal 32 GB, support microSD |
OS | Android 7.0 Nougat |
Processor | MediaTek MT6797X Helio X27,Deca Core (Dual Core 2.6 GHz Cortex-A72, Quad Core 2.0 GHz Cortex-A53, Quad Core 1.6 GHz Cortex-A53) |
RAM | 4 GB (internal 32 GB) |
GPU | Mali-T880 MP4 |
Internet | HSPA, 4G LTE |
Konektifitas | Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth v4.0, GPS with A-GPS, microUSB v2.0 |
Kamera Utama | 13 Megapixel, Dual Mode (Laser+PDAF), Quad LED Flash |
Kamera Depan | 13 Megapixel, LED Flash, 1080p |
Baterai | Non-Removable,Li-Ion 3780 mAh |
Kelebihan Dan Kekurangan UMi Z
Kelebihan UMi Z:
⦁Desain UMi Z sangat elegan,mewah dan premium
⦁Kemampuan dapur pacu sangat lancar baik gaming maupun multitasking
⦁Mendukung Touch ID 2.1
⦁Layar sangat jernih dan mampu menampilkan warna tajam
⦁Kamera utama 13 MP dilengkapi dengan Quad LED Flash
⦁Kamera depan 13 MP dilengkapi LED Flash
⦁Sudah menjalankan OS Android Nougat
⦁Mendukung jaringan 4G LTE Cat6
⦁Baterai berkapasitas besar dan mendukung fast charging
Kekurangan UMi Z:
⦁Harganya yang mahal
⦁Baterai UMi Z tidak dapat dilepas
Harga UMi Z Update 2017
Harga UMi Z Baru :Rp. 3 jutaan
Harga UMi Z Bekas :Rp. ,-
Demikianlah sedikit ulasan mengenai spesifikasi dan review harga dari UMi Z smartphone pertama di dunia yang menggunakan chipset MediaTek Helio X27 serta memiliki spesifikasi yang gahar dan kapasitas kamera yang sangat mendukung. Semoga ulasan diatas dapat bermanfaat sekian dan terima kasih.