Friday , November 22 2024

Cara Mudah Blokir Akun Instagram Orang Lain

Instagram Diprotes Netizen Karena Coba Tampilan Empat Grid

Cara Mudah Blokir Akun Instagram Orang Lain – Saat ini Instagram memang menjadi salah satu jejaring sosial terpopuler di dunia dan dikelola oleh perusahaan Facebook. Instagram juga dapat diakses melalui smartphone entah itu iPhone, Android, ataupun Windows phone. Tak hanya itu saja karena Instagram juga bisa diakses dengan basis web atau dengan kata lain bisa diakses lewat Komputer. Tapi sayangnya beberapa fitur Instagram via web kurang lengkap tak seperti Instagram yang ada di perangkat smartphone.

Namun untuk bisa mengakses Instagram sebenarnya sangat mudah karena fiturnya yang simple dan mudah digunakan. Hal ini membuat para penggunanya termasuk kita tak bosan-bosan menggunakan Instagram. Namun yang namanya orang banyak pasti selalu ada alasan untuk memblokir user Instagram.

Tak sedikit alasan yang muncul untuk memblokir teman yang ada di akun Instagram diantaranya adalah karena komentar ofensif atau bahkan karena permasalahan pribadi. Sah-sah aja sih memblokir pengguna Instagram lain agar tidak dapat melihat apa yang kita posting di Instagram. Tujuannya jelas, agar kita lebih nyaman bermain Instagram dan media sosial lainnya.

Cara Delete Dan Blokir Teman di Instagram lewat Smartphone Android

Sebenarnya ada beberapa langkah yang harus kamu lakukan untuk bisa menghapus pertemanan atau memblokir teman di Instagram lewat smartphone Androidmu dengan mudah. Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk melakukannya :

  • Langkah pertama bukalah aplikasi Instagram.
  • Kemudian menuju ke profil kamu dan cari teman atau followers yang ingin kamu blok akunnya.
  • Setelah itu bila sudah ketemu kamu tinggal buka akun tersebut, lalu pilih opsi yang lokasinya di sudut atas dan pilih Blokir atau Block untuk memblokir teman kamu.
  • Selanjutnya akan tampil pop up konfirmasi dan kamu tinggal klik Block untuk melajutkan pemblokiran.
Baca juga:  Rahasia-Rahasia Menarik Instagram Yang Wajib Kamu Coba

cara block user instagramcara block user instagram

  • Selesai.

Cara Mudah Blokir Kontak Atau Orang Lain di Instagram via PC Dan Laptop

Bila kamu pengguna PC atau Laptop maka cara kedua ini bisa kamu gunakan. Sebanarnya tak begitu berbeda dengan menggunakan smartphone Android ketika menggunakan aplikasi Instagram. Ikuti langkah-langkah berikut :

  • Langkah pertama buka instagram di browser, seperti biasa buka https://www.instagram.com
  • Setelah itu buka profil orang yang kamu ingin blokir.
  • Kemudian klik tombol yang ada titik 3 nya.
  • Lalu tinggal klik “Block This User / Blokir Pengguna Ini”.
  • Selesai.

Bagaimana, caranya sangat mudah kan? Demikianlah ulasan mengenai cara mudah untuk memblokir akun Instagram orang lain. Semoga ulasan di atas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu yang ingin memblokir akun Instagram orang lain entah itu karena spam atau alasan lainnya. Sekian dan selamat mencoba !

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.