Saturday , November 23 2024

Cara Mudah Membuat Ringtone Sendiri Pada Semua Android

Cara Mudah Membuat Ringtone Sendiri Pada Semua Android
Credit: AndroidPIT

Cara Mudah Membuat Ringtone Sendiri Pada Semua Android – Sebenarnya fungsi utama dari telepon genggam atau mobile phone adalah untuk melakukan aktifitas telefon. Walaupun kini telepon genggam atau yang saat ini disebut dengan istilah smartphone sering digunakan untuk melakukan chatting untuk berkomunikasi, panggilan telepon ternyata masih jadi pilihan utama khususnya untuk situasi yang darurat.

Mungkin karena dianggap tidak begitu penting panggilan telepon biasa kini terkesan kurang diperhatikan oleh para produsen smartphone dan hal ini terbukti dari ringtone yang ada untuk dijadikan nada panggilan terkesan gitu-gitu aja atau monoton.

Untuk orang-orang kreatif yang mempunyai jiwa seni tinggi pasti tak begitu suka dengan ringtone yang sudah ada dan pasti ingin membuat nada panggilan sesuai dengan keinginan mereka sendiri dan jika kamu merupakan salah satunya maka kamu tak perlu khawatir karena kami akan membagikan cara untuk membuat ringtone sendiri lewat smartphone Android.

Cara Mudah Membuat Ringtone Sendiri Di Semua Android

Cara Mudah Membuat Ringtone Sendiri Pada Semua Smartphone Android

Bila kamu bosan dengan pilihan ringtone yang tersedia di smartphone dan ingin membuat ringtone sendiri dengan menggunakan nada atau musik favoritmu, kamu juga dapat menjadikan bagian tertentu lagu misalnya reff, intro, bridge, cuplikan adegan film hingga suaramu sendiri sebagai nada pangilan kamu. Penasaran dengan bagaimanakah cara membuatnya? Simak cara-caranya di bawah ini.

  • Langkah pertama download dan install aplikasi Ringtone Maker yang bisa kamu dapatkan gratis di Google Play Store.
  • Lalu buka aplikasi Ringtone Maker yang secara otomatis akan terhubung dengan galeri kamu -> Pilih lagu, rekaman suara, atau video yang ingin kamu atur menjadi ringtone.
Baca juga:  Aplikasi Running dan Cycling Terbaik untuk Android dan iOS

Cara Mudah Membuat Ringtone Sendiri Di Semua Android

  • Kemudian waktunya mengedit dan pilih part atau bagian lagu, rekaman suara atau video (tentu hanya suaranya) yang ingin kamu jadikan ringtone.
  • Selanjutnya atur fade in/out dan volume sesuai selera dan keinginanmu.
  • Lalu ringtone selesai diedit dan sudah tersimpan- > Pilih opsi “Make Default Ringtone” untuk menjadikannya nada panggil secara umum atau pilih opsi “Assign to Contact” untuk menjadikannya nada panggil kontak-kontak tertentu.
  • Selesai.

Bagaimana, caranya sangat mudah kan? Demikianlah ulasan mengenai cara mudah untuk membuat Ringtone sendiri pada semua smartphone Android. Semoga ulasan di atas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu yang ingin mengubah ringtone kamu. Sekian dan selamat mencoba !

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.