Friday , November 22 2024

Cara Mudah Mengaktifkan Dark Mode YouTube di Android

dark mode youtube
Credit: Cnet

Cara Mudah Mengaktifkan Dark Mode YouTube di Android – Google memang baru saja menambahkan sebuah fitur dark mode untuk aplikasi Youtube di perangkat iOS, entah itu iPhone, iPad maupun iPod. Fitur ini akan mengubah tampilan Youtube menjadi lebih gelap sehingga membuat mata tak akan cepat lelah.

Walaupun baru hadir di perangkat iOS pengguna Android juga bisa memunculkan fitur dark mode Youtube ini menggunakan sebuah trik khusus. Namun sayangnya trik ini hanya bisa digunakan di Android yang sudah dilakukan proses root saja.

Nah untuk kamu yang ingin mengaktifkan fitur Dark Mode YouTube di smartphone Android maka tak perlu kwatir karena kali ini kami akan membagikan cara mengaktifkannya, Penasaran dengan bagaimankah cara mengaktifkannya? Simak cara-caranya berikut ini.

Cara Mengaktifkan Dark Mode YouTube Android:

  • Langkah pertama download aplikasi Preference Manager di Play Store.
  • Setelah itu install aplikasi tersebut di Android.
  • Lalu buka aplikasinya dan jangan lupa untuk memberikan akses root.
  • Kemudian cari YouTube di daftar tersebut (jika tidak ada aktifkan show system apps).
  • Langkah berikutnya buka youtube.xml dan cari dengan kata kunci dark.
  • Lalu ubah kedua value-nya dari false menjadi true.
  • Selanjutnya jika tak ada value tersebut, kamu bisa menambahkan value tipe Boolean secara manual (theme_dark_app dan theme_dark_watch_panel) dan ubah juga ke posisi true.
  • Setelah mengubah, klik save dan force close aplikasi YouTube.
  • Ketika kamu membuka kembali aplikasi YouTube, secara otomatis akan berada dalam tampilan dark mode dengan backgroun abu-abu gelap dan icon putih dalam hitam.
  • Selesai.
Baca juga:  Cara Mudah Menghapus Latar Belakang Foto Di Android

Bagaimana, caranya sangat mudah bukan? Demikianlah ulasan mengenai cara mudah untuk mengaktifkan dark mode Youtube di smartphone Android, Semoga ulasan diatas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu yang ingin mengaktifkan dark mode Youtube pada smartphone Android, sekian dan selamat mencoba !

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.