Sunday , November 24 2024

Cara Mudah Mengaktifkan Live Streaming di Mobile Legends Android

Cara Mudah Mengaktifkan Live Streaming di Mobile Legends Android

Cara Mudah Mengaktifkan Live Streaming di Mobile Legends Android – Mobile Legends adalah salah satu game online perang MOBA (Multi Player Online Battle Arena). Game ini mempunyai cara permainan dan model game yang hampir sama seperti game DOTA sehingga game ini sangat laris di pasaran dan juga sangat menarik perhatian para gamers. Perbedaan Mobile Legend dengan DOTA terletak pada navigasi jika di DOTA menggunakan klik atau arahan untuk menjalankan karakternya sementara di Mobile Legend menggunakan analog.

Game Online yang satu ini juga merupakan salah satu game fenomenal di smartphone karena keunggulan grafiknya yang juga mirip dengan game DOTA seolah ini menjadi nilai plus tersendiri untuk game ini. Perbedaan yang lainnya dan paling mendasar adalah bila DOTA dimainkan di PC sedangkan Mobile Legend hadir di smartphone.

Di game Mobile Legends ini tujuan utama game adalah memecahkan misi dan menjadi seorang perusuh. Mempunyai 5 tim dalam permainan dan misinya yakni menghancurkan tower-tower musuh menjadikan game ini sangat mengasikkan. Beberapa jenis tipe serta karakter di permainan Mobile Legends yakni seperti fitur game yang sangat menarik dengan dapat Live Streaming agar teman-teman kamu bisa menonton pertandingan kamu secara live. Untuk kamu yang penasaran dengan cara melakukan Live Streaming Mobile Legend maka simak cara-caranya di bawah ini.

Baca juga:  Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A10

Cara Mudah Mengaktifkan Live Streaming di Mobile Legends Android

Cara Live Mobile Legends Di Smartphone Android :

  • Langkah pertama kamu harus memenuhi dan wajib syarat utama adalah kamu harus mencapai level Master, jika belum maka kamu tidak akan bisa Live Streaming.
  • Kemudian jika syarat pertama sudah terpenuhi, silahkan masuk ke menu Profile.
  • Lalu pilih dan klik menu Stream Info.
  • Selanjutnya aktifkan tombol Live Stream dari off menjadi on.
  • Sekarang semua daftar teman di Mobile Legends kamu dapat melihat siaran live kamu ketika bermain game. Teman kamu dapat melihat live dengan cara tap icon mata di menu daftar teman Friends dan secara otomatis permainan anda juga ditampilkan di menu live stream.
  • Selesai.

Gimana, caranya sangat mudah kan? Demikianlah ulasan mengenai cara mengaktifkan live streaming di Mobile Legend, semoga bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu yang ingin mengaktifkan live streaming di game Mobile Legend, sekian dan selamat mencoba!

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.