Friday , November 22 2024

Cara Mudah Mengetahui Kekuatan Sinyal Smartphone Android

cara ngecek sinyal android
Credit: bgr.in

Cara Mudah Mengetahui Kekuatan Sinyal Smartphone Android – Jaringan seluler dan koneksi internet adalah salah dua hal yang paling utama yang dimiliki oleh sebuah smartphone untuk bisa terhubung dengan dunia luar.  Tapi tak jarang sinyal menjadi hal yang menentukan kekuatan koneksi dari sebuah smartphone agar dapat terhubung dengan internet.

Tentu jika sinyal melemah maka akan menjadikan penggunanya tak berdaya karena tak bisa tersambung dengan internet. Contohnya tiba-tiba saja sinyal dari smartphonemu melemah saat bermain game game online atau ketika sedang melakukan video call tentu saja ini merupakan salah satu hal yang menjengkelkan.

Nah untuk itu sebelum kamu bermain game atau akan melakukan panggilan video maka ketahui dulu kekuatan sinyal smartphone kamu pada lokasi yang sedang kamu tempati. Untuk kamu yang menggunakan smartphone Android maka bisa mengetahui cara untuk mengetahui kekuatan sinyal dengan menggunakan sebuah aplikasi yang disebut Signal Detector.

Cara Mudah Mengetahui Kekuatan Sinyal Smartphone Android

  • Langkah pertama download dan install aplikasi Signal Detector di Google Play Store.
  • Setelah selesai instalasi, kamu bisa langsung menjalankan aplikasi ini.
  • Selanjutnya pada halaman utama Signal Detector kamu bisa menekan tombol Play yang berlambang segitiga ke arah kanan.
  • Kemudian proses akan berjalan dan aplikasi akan memunculkan kecepatan jaringan yang berhasil didapatkan.
Baca juga:  Spesifikasi dan Harga Huawei Y6 2019

signal detector android

  • Langkah berikutnya untuk bisa mengetahui kekuatan sinyal maka kamu bisa melakukan geser ke kanan agar muncul halaman Summary.
  • Setelah itu pada halaman Summary kamu bisa melihat riwayat kesehatan atau kekuatan jaringan pada bagian Network Health History.
  • Lalu pada menu Condition akan memunculkan kondisi kekuatan jaringan yang sedang digunakan dengan keterangan status Bad, Low, Good, hingga Srong.
  • Selain itu kamu juga akan diberikan beberapa alasan atau kemungkinan mengapa kekuatan jaringan buruk, dan juga Saran juga akan diberikan agar koneksi jaringan dapat berjalan dengan lancar.

Bagaimana, caranya sangat mudah bukan? Demikianlah ulasan mengenai cara mudah untuk mengetahui kekuatan sinyal dari smartphone Android, semoga ulasan di atas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu lebih berhati-hati saat ingin bermain game atau video call sehingga bisa memilih tempat lain yang jaringannya lebih stabil, sekian dan selamat mencoba !

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.