Monday , November 25 2024

Facebook Akan Luncurkan Fitur Share Acara pada Facebook Story

Facebook Akan Luncurkan Fitur Share Acara pada Facebook Story

Facebook Akan Luncurkan Fitur Share Acara pada Facebook Story – Facebook merupakan salah satu media sosial yang paling banyak digunakan saat ini dan juga merupakan media sosial yang tertua yang masih eksis hingga kini. Media sosial ini juga menyediakan berbagai fitur yang sangat membantu para penggunanya seperti Facebook MarketPlace yang menawarkan berbagai produk dan masih banyak lagi fitur yang dimiliki Facebook.

Selain itu Facebook juga akan menghadirkan fitur yang memungkinkanmu untuk bisa berbagi Story acara yang ingin kamu datangi. Sebenarnya perusahaan sedang melakukan pengujian dan setelah fitur ini luncurkan kamu bisa berkoordinasi dengan teman-teman untuk menikmati acara bersama.

Fitur ini bisa digunakan oleh para pengguna Android dan iOS yang akan menikmati fitur ini di cerita Facebook hanya pada negara-negara tertentu. Sebenarnya tes ini akan melibatkan opsi baru untuk “Bagikan ke Kisah Anda’”yang muncul ketika kamu mengunjungi halaman acara di Facebook.

Facebook Akan Luncurkan Fitur Share Acara pada Facebook Story,fitur facebook terbaru,facebook terbaru,fitur terbaru facebook,facebook,facebook lite,facebook apk,hack facebook pacar,hack facebook temen,teman usil facebook,live facebook

Pada saat kamu membagikanya teman-temanmu akan bisa melihat stiker yang dapat disentuh di dalam Story-mu dan akan menampilkan detail dari acara tersebut. Selain itu teman-temanmu juga bisa menanggapinya jika mereka tertarik  untuk ingin pergi bersamamu ke acara  dan kamu juga bisa melihat respon mereka.

Baca juga:  Smart Display Buatan Facebook Akan Diumumkan Minggu ini

Setelah itu teman-temanmu juga bisa mengetuk stiker dalam Story untuk mengujungi halaman acaranya. Facebook memang terus menggelontorkan fitur-fitur terbaru untuk lebih meningkatkan para penggunanya. Belum lama ini Facebook juga terlihat menguji mode gelap di aplikasi Messenger-nya di negara-negara tertentu karena beberapa aplikasi populer lainnya juga telah memperkenalkan mode gelap untuk penggunanya, salah satunya Youtube.

Demikianlah ulasan mengenai Facebook yang meluncurkan fitur share acara pada Facebook story, semoga ulasan di atas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu khususnya pengguna setia Facebook, sekian dan mari kita nantikan saja perluncurannya di Indonesia.

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.