Thursday , November 21 2024

Kelebihan Oppo A37F yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Membelinya

Spesifikasi dan Harga Oppo A37F

Kelebihan Oppo A37F – Setiap tahunnya Oppo Mobile selalu meluncurkan smartphone dengan teknologi canggih lengkap dengan berbagai macam sajian fitur serta tampilan yang tak kalah mewah dengan ponsel pintar lainnya. Seperti pada tahun 2016 silam tepatnya pada bulan November, Oppo Mobile telah merilis ponsel pintar yang bertajuk Oppo A37F yang memiliki desain menawan yang berbahan metal sehingga membuat tampilan Oppo A37F lebih terlihat kuat dan kokoh dibanding dengan ponsel pintal lainnya yang terbuat dari material plastik.

Tak hanya itu keunggulan Oppo A37F ini juga terletak pada dapur pacu yang dimilikinya, sebab sudah menggunakan teknologi yang bersistem android  versi 5.1 lollipop berbasis color OS 3.0 yang dapat membantu dalam bermultitasking hingga bermain game sekalipun. Terlebih Oppo A37F sudah dilengkapi dengan rentang layar selebar 5 inci yang beresolusi gambar HD berteknologi IPS TFT tentunya semakin memberikan kenyamanan dalam mengoperasikannya. Kinerja Oppo A37F semakin optimal lagi dengan adanya teknologi chipset snapdragon 410 dengan seri Quad Core sehingga menghasilkan kekuatan hingga 1,2 GHz.

Nah, bagi Anda yang berminat dengan segala kelebihan Oppo A37F  yang ditawarkan, berikut adalah ulasan untuk Anda mengenai kelebihan Oppo A37F  yang wajib Anda ketahui sebelum memutuskan untuk membelinya.

Keunggulan Oppo A37F yang Wajib Diketahui

  1. Desain Menawan

Oppo A37F hadir dengan tampilan yang menawan dan elegan yang terbuat dari metal alumunium alloy sehingga membuat tampilan nampak begitu kokoh dan kuat, namun kesan elegan dan mewah saat Anda genggam masih bisa terlihat.

  1. Memiliki Layar Besar

Salah satu patokan ponsel masa kini yaitu terletak pada besar dari ukuran rentang layar yang ditampilan, meskipun Oppo A37F merupakan jenis ponsel keluaran lawas namun Oppo A37F sudah memiliki rentang layar yang lebar yaitu sekitar 5 inch dan sudah menggunakan teknologi IPS dengan resolusi layar sebesar 720 x 1280 pixels, sehingga menampilkan gambar yang jernih dan tajam.

  1. Memiliki Dual SIM

Oppo A37F juga sudah dilengkapi dengan dual SIM dengan teknologi standby dimana kedua SIM tersebut mampu dioperasikan dan diaktifkan pada saat yang bersamaan Anda melakukan multitasking.

  1. Jaringan 4G

Bagi yang senang berjelajah di dunia maya, tentunya harus didukung dengan jaringan yang baik pula supaya aktivitas saat berjelajah dunia maya tak terganggu. Nah, Oppo A37F ini juga sudah dibekali dengan teknologi jaringan 4G LTE yang mampu mengakses dan berjalah di internet dengan cepat tanpa takut lelet.

  1. Kinerja Optimal

Oppo A37F menggunakan teknologi CPU Snapdragon 410 dengan seri Quad Core yang mampu menghasilkan kinerja dengan optimal serta mampu melakukan komputasi dengan maksimal. Sehingga bagi Anda yang gemar bermain game dengan resolusi gambar yang tinggi jangan takut akan mengalami kendala.

  1. Memiliki RAM 2 GB

Tampil dengan kekuatan RAM 2 GB tentunya semakin menambah keoptimalan kinerja dari Oppo A37F saat melakukan multitasking, sehingga tak perlu takut ponsel akan mengalami ngelag atau respon yang tak cepat.

  1. Ruang Penyimpanan yang lega

Bagi yang gemar mengabadikan memori melalui foto dan video tentunya  memiliki ruang penyimpanan yang lega dapat membantu Anda dalam melakukan aktivitas Anda untuk mengabadikan setiap moment, terlebih kini Oppo A37F sudah memiliki kemampuan untuk merekam full HD 1080p 30 fps.

Baca juga:  Cara Cepat Hapus Folder Kosong di Android Otomatis

Tak hanya itu kelebihan Oppo A37F lainnya juga dilengkapi dengan slot micro SD hingga 256 GB, yang tentunya semakin memudahkan Anda untuk mendownload semua aplikasi yang ingin Anda gunakan

  1. Kamera utama

Oppo A37F dibekali dengan kamera utama yang beresolusi 8 MP lengkap dengan teknologi autofocus, serta LED flash yang dapat membantu Anda saat mengabadikan moment di ruang yang low light, sehingga gambar yang didapatkan masih tetap terang dan terlihat jernih.

  1. Kamera Depan

Ponsel pintar ini hadir dengan bekal kamera depan beresolusi 5 MP sehingga mampu menunjang aktivitas selfie hingga gruvie sekalipun.

  1. Kapasitas Daya

Smartphone yang hadir sejak tahun 2016 silam ini memiliki daya sebesar 2630 mAh, yang bisa menunjang kinerja Anda saat melakukan multitasking. Tapi sebaiknya bila digunakan penuh seharian Anda bawa powerbank karena memang kapasitas tersebut untuk smartphone jaman sekarang masih kurang.

Dengan segala kelebihan Oppo A37F yang ditawarkan, tentunya spesifikasi Oppo A37F dan kecanggihannya bisa bersaing dengan para rivalnya yaitu Samsung Galaxsy J5, ZTE Blade S6, Lenovo K4 srta Asus Zenfones 2 Leser yang juga ponsel kekinian hadir dengan segala keunikannya.

Demikianlah ulasan singkat mengenai keunggulan Oppo A37F yang bisa Anda pinang guna dijadikan sebagai ponsel idaman. Selain memiliki spesifikasi yang mumpuni, desain body yang diusung semakin memberikam kesan mewah saat menggengamnya. Semoga bermanfaat dan menambah wawasan.

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.