Friday , November 22 2024

Layanan Streaming YouTube Musik Resmi Diluncurkan

Layanan Streaming YouTube Musik Resmi Diluncurkan

Layanan Streaming YouTube Musik Resmi Diluncurkan – Saat ini layanan music streaming berbayar memang sedang diminati dimana Spotify dan Apple Music sudah mempunyai jutaan pelanggan yang membayar di luar sana. Di sisi lain Google masih mencoba untuk memasang pondasi strategi untuk bisa bersaing.

Walaupun saat ini Google sudah mempunyai beberapa layanan streaming seperti Google Play Music dan YouTube Music tapi sepertinya perusahaan baru saja meluncurkan yang lain, dimana sebelumnya pada tahun 2015 Google sempat meluncurkan YouTube Music.

Layanan Streaming YouTube Musik Resmi Diluncurkan

Layanan yang mereka luncurkan baru-baru ini adalah versi baru dari layanan tersebut yang diharapkan lebih bersaing dengan aplikasi streaming lainnya. Menurut Youtube, ini akan mengkombinasikan YouTube dengan musik dan akan menghilangkan kebutuhan penggunanya untuk beralih antara aplikasi musik dan video.

Youtube Music sendiri akan ditawarkan dalam tingkatan gratis dan berbayar. Hal ini sama dengan versi gratis yang mirip dengan penawaran gratis Sportify dimana pengguna bisa mendengarkan music secara gratis tetapi harus berurusan dengan iklan.

Baca juga:  Google Maps Tambahkan Tab Baru Untuk Aplikasi iOS dan Android

Layanan Streaming YouTube Musik Resmi Diluncurkan

Sedangkan untuk para pengguna Premium harus merogoh kocek sekitar $9,99 per bulan untuk bisa menikmati layanan tanpa gangguan iklan. Layanan ini juga akan mulai diluncurkan pada tanggal 22 Mei 2018 nanti.

Demikianlah ulasan mengenai layanan Streaming Youtube music yang akan segera resmi diluncurkan, semoga ulasan di atas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu yang memang sudah menantikan layanan ini, sekian dan mari kita tunggu saja perilisannya.

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.