Thursday , November 21 2024

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy A7 2017 Kamera Selfie 16 MP Update Terbaru 2017

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy A7 2017 Kamera Selfie 16 MP Update Terbaru 2017
Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy A7 2017 Kamera Selfie 16 MP Update Terbaru 2017

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy A7 2017 Kamera Selfie 16 MP Update Terbaru 2017 – Satu lagi Smartphone yang dipersiapkan Samsung Mobile dari jajaran Galaxy A Series di tahun 2017, Seperti tak ingin kendor dalam meluncurkan produk terbarunya,Vendor smartphone raksasa Samsung kembali merilis Samsung Galaxy A7 2017 yang merupakan smartphone upgrade dari Samsung Galxy A7 2016 dengan mendapat beberapa perbaikan di berbagai fitur untuk lebih meningkatkan minat para konsumen.

Beli disini

Samsung Galaxy A7 2017 ini hadir dengan bentangan layar seluas 5.7 inchi yang sangat nyaman kamu gunakan untuk bermain game dan menonton video. Layarnya menggunakan teknologi Super AMOLED serta memiliki resolusi layar sebesar 1080 x 1920 Pixel. Tak ketinggalan Samsung Galaxy A7 2017 ini dibekali dengan pelindung layar Gorilla Glass 4 yang akan melindungi dari berbagai goresan dan benturan yang tidak kamu sengaja.

Samsung galaxy A7 2017

Untuk dapur pacunya Smartphone ini mengandalkan chipset Exynoss 7880 yang dipadukan dengan prosessor Octa Core 1,9 GHz yang pastinya akan menghasilkan performa yang gahar. Untuk segi grafisnya smartphone ini menggunakan Mali-T830MP2 yang memberikan tampilan yang real, tajam, dan halus. Sedangkan untuk sistem operasinya Samsung Galaxy A7 2017 menjalankan sistem operasi Android v6.0 Marshmallow dengan dukungan RAM berkapasitas 3 GB yang memungkinkan kamu untuk menjalankan berbagai aplikasi secara bersamaan.

Sementara pada segi penyimpanannya Samsung Galaxy A7 2017 ini memiliki penyimpanan yang cukup mumpuni yaitu penyimpanan internalnya berkapasitas 32 GB yang sudah bisa kamu gunakan untuk menyimpan berbagai file-file pribadi kamu dan Apabila  dengan memori internalnya kamu masih merasa kurang maka kamu bisa menambahkan memori eksternal dengan microSD hingga kapasitas 256 GB yang menjadikan kamu semakin leluasa dalam menyimpan file-file pribadi kamu seperti foto, video, game, aplikasi, dan lain sebagainya.

Samsung galaxy A7 2017

Untuk sektor kameranya Samsung Galaxy A7 2017 ini dibekali dengan kamera yang sangat mumpuni, pada kamera utama atau kamera belakangnya terdapat kamera berkapasitas lensa 16 megapixel lengkap dengan fitur OIS , PDAF , dan LED Flash. Sedangkan untuk kamera depannya terdapat kamera selfie berlensa 16 megapixel yang bisa kamu gunakan untuk berselfie dan bervideo call secara jernih dan jelas, namun sayangnya kamera depannya minus flash.

Lanjut kebagain koneksifitasnya smartphone besutan Samsung ini dibekali dengan Dual SIM yang dapat dioperasikan secara bersamaan. Untuk jaringan internetnya smartphone ini sudah mengandalkan jaringan internet super cepat 4G LTE yang akan menjadikan kegiatan kamu berselancar di internet menjadi semakin lancar. Berbagai jaringan seperti GSM , 3G , HSDPA , HSPA+ juga disematkan pada smartphone ini apabila jaringan 4G tak ada sinyal maka smartphone ini tetap bisa mengakses internet.

Baca juga:  Cara Mengatasi Error Insufficient Storage Available Android
samsung galaxy A7 2017

Tak ketinggalan juga terdapat berbagai sensor pendukung seperti  Fingerprint Scanner , Proximity , Accelerometer , Ambient Light juga tersemat pada smartphone ini guna mendukung kinerja dari Samsung Galaxy A7 2017 ini. Untuk daya tahan batterainya smartphone ini dibekali baterai berkapasitas 3600 mAh yang akan menunjang aktifitas kamu sehari-hari, terlebih Samsung Galaxy A7 2017 ini sudah dilengkapi dengan fitur Fast Charging yang akan membuat pengisian lebih cepat. Penasaran dengan daftar spesifikasi lengkap dari Samsung Galaxy A7 2017? Simak daftar spesifikasi lengkapnya di bawah ini.

Spesifikasi Samsung Galaxy A7 2017

Mode Sim
Dual Sim
Dimensi  –
Layar Super AMOLED Capacitive 5.7 inci ,1080 x 1920 Pixel
Memori Internal 32 GB, support microSD sampai 256 GB
OS Android v6.0 Marshmallow
Processor Exynos 7870 , Quad-core 1,9 GHz
RAM  3 GB (internal 32 GB)
GPU Mali-T830MP2
Internet GSM , 3G , HSDPA , HSPA+ , 4G LTE Cat 6
Konektifitas Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth v4.0, GPS with A-GPS, microUSB v2.0
Kamera Utama 16 MP, OIS , PDAF , dan LED Flash
Kamera Depan 16 MP
Baterai Li Po 3600 mAh , Non Removable , Fast Charging

Kelebihan Dan Kekurangan Samsung Galaxy A7 2017

Kelebihan Samsung Galaxy A7 2017

⦁Teknologi Super AMOLED yang menawarkan tampilan yang kaya warna
⦁Layar lebar 5.7 inchi resolusi Full HD sangat jernih dan nyaman dipakai untuk browsing, gaming atau streaming
⦁Dilengkapi dengan dukungan Gorilla Glass 4 untuk melindungi layarnya
⦁Dilengkapi dengan fitur Fingerprint Sensor untul melindungi layarnya
⦁Akses internet super kenceng dengan konektifitas 4G LTE
⦁CPU Octacore yang dipadukan RAM 3GB menawarkan performa yang bagus
⦁Tampilan antar muka yang lebih berkelas dan lebih menawan dengan Marshmallow
⦁Kamera Belakang 16 yang dilengkapi dengan Optical Image Stabilization ( OIS ) , PDAF dan LED Flash menanjikan hasil foto yang keren
⦁Kamera depan beresolusi besar 16MP sangat cocok untuk selfie dengan hasil yang sangat baik
⦁Baterai berkapasitas cukup besar dengan 3600 mAh

Samsung galaxy a7 2017

Kekurangan Samsung Galaxy A7 2017

⦁Back cover dari kaca mudah kotor oleh sidik jari dan licin
⦁Baterai Non Removable

Harga Samsung Galaxy A7 2017 Terbaru

Harga Samsung Galaxy A5 2017 Baru: Rp 5,5 Jutaan

Harga Samsung Galaxy A5 2017 Bekas: Rp ,-

Beli disini

Demikianlah ulasan mengenai spesifikasi dan review harga dari Samsung Galaxy A7 2017 lengkap dengan kelebihan dan kekurangannya, semoga ulasan diatas dapat menjadi referensi bagi kamu yang sedang mencari smartphone dengan spesifikasi yang gahar, kamera yang mumpuni dan tahan air serta tahan debu maka Samsung Galaxy A7 2017 ini bisa menjadi salah satu alternatifnya.

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.