Saturday , November 23 2024

Daftar Aplikasi Android Terbaik Untuk Mengatasi Insomnia

Daftar Aplikasi Android Terbaik Untuk Mengatasi Insomnia

Daftar Aplikasi Android Terbaik Untuk Mengatasi Insomnia – Jika kamu merupakan golongan orang yang susah tidur ketika malam hari atau biasanya disebut dengan insomnia kamu bisa mencoba beberapa aplikasi berikut ini.  Insomnia merupakan gejala kelainan tidur yang disebabkan oleh penyakit atau permasalahan mengenai psikologis.

Supaya penyakit susah tidur ini tak menjadikanmu stress, kamu bisa mencoba melakukan terapi dengan memanfaatkan bantuan aplikasi Android. Walaupun aplikasi biasa tapi efek yang dihasilkan dapat dipercaya berhasil mengurangi efek insomnia dan lebih mengoptimalkan waktu tidurmu. Penasaran dengan aplikasi apa sajakah yang cocok untuk mengobati insomnia? Simak ulasan di bawah ini untuk mengetahuinya.

Daftar Aplikasi Android Terbaik Untuk Mengatasi Insomnia

Calm

Calm

Aplikasi Calm ini tak hanya membantumu yang sulit tidur tapi juga dapat dimanfaatkan sebagai sarana mediasi dengan durasi yang dapat disesuaikan. Tak hanya suara aplikasi Calm ini juga menghadirkan berbagai cerita pengantar tidur yang dapat menjadikan tidurmu semakin berkualitas.

Music Therapy for Sound Sleep

Music Therapy for Sound Sleep

Aplikasi Music Therapy for Sound Sleep memiliki konsep yang sederhana bahwa music dapat membantu seseorang tertidur dengan memanfaatkan alpha waves salah satu tipe audio dengan frekuensi 8Hz-9Hz. Aplikasi ini dapat menjadikan otak kamu menjadi lebih rileks sambil memejamkan mata dan fokus mendengarkan audio yang tersedia.

Sleep Genius

Sleep Genius

Sleep Genius pernah digunakan NASA untuk membantu para astronot tidur. Aplikasi ini diklaim mampu mengurangi stres, perasaan cemas, menormalkan sistem pernapasan dan sistem jantung. Sleep Genius memutarkan audio seperti algoritma neurosensorik, binaural beat, dan pink noise untuk memberikan efek relaksasi. Tak hanya itu saja Sleep Genius juga menyediakan fitur alarm yang dirancang supaya kamu tak kaget ketika mendengar bunyi alarmnya.

Baca juga:  Cara Mengetahui Aplikasi Yang Menggunakan Memori Paling Besar pada Android 6.0 Marshmallow

Pzizz

Pzizz

Pzizz merupakan salah satu aplikasi yang dapat membantumu mengatasi susah tidur siang atau malam hari. Aplikasi ini akan memutar rekaman audio dengan frekuensi serta tingkat suara yang berbeda seperti efek suara, voiceover, dan musik. Suara-suara itu dapat memberimu efek rileks pada otak sehingga menjadikanmu lebih cepat tidur. Supaya lebih maksimal kami sarankan menggunakan earphone ketika mendengarkan audio tersebut dan aplikasi ini juga dapat dioperasikan secara offline.

Sound Asleep

Sound Asleep

Sound Asleep adalah aplikasi yang dapat menghasilkan efek suara dengan irama yang terus melambat sehingga akan dapat membawamu lebih cepat ke alam mimpi. Untuk durasi tidurnya dapat diatur sesuai keinginan terdapat berbagai jenis suara yang dapat kamu dengarkan seperti efek suara hutan tropis, suara hujan, dan laju kereta api.

Itulah daftar aplikasi android terbaik untuk membantu serta mengatasi masalah insomniamu, semoga ulasan di atas dapat membantu yang mengalami masalah tidur atau biasa disebut insomnia, sekian dan selamat mencoba !

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.