Aplikasi Running dan Cycling Terbaik untuk Android dan iOS

Perkembangan teknologi yang sangat pesat begitu berpengaruh terhadap semua aspek kehidupan, tak terkecuali pada bidang kesehatan dan olahraga. Teknologi kini dapat membantu setiap orang untuk meningkatkan kepedulian mereka terhadap kesehatan, khususnya dengan berolahraga.

Olahraga merupakan aktifitas fisik yang paling mudah dilakukan dan tentu saja murah. Olahraga lari dan bersepeda kini bergairah kembali di kota-kota besar, sejalan dengan perkembangan teknologi yang mendukung untuk eksis, khususnya di social media.

Banyak aplikasi yang berbasis Android maupun iOS yang bisa kamu gunakan untuk berbagai macam aktifitas olahraga, namun alangkah lebih baik jika kamu menggunakan aplikasi tersebut secara spesifik berdasarkan jenis olahraga yang kamu lakukan.

Aplikasi Android dan iOS untuk Running (Lari)

Aplikasi untuk running memacu kita untuk terus berlari daripada beristirahat. Aplikasi yang tepat dapat menunjukkan statistik aktifitas yang telah kamu lakukan sehingga kamu dapat mengetahui hasil yang kamu capai dari setiap sesi yang kamu lakukan. Salah satu aplikasi running yang paling bagus adalah Endomondo. Endomondo sangat sempurna dan stabil untuk olahraga lari, meskipun juga bisa digunakan untuk olahraga lain. Endomondo menggunakan GPS untuk tracking dan menampilkan hasil dan performa kamu.

Baca juga:  Cara Menyembunyikan Kontak, Panggilan Telepon dan SMS di Android
Endomondo
Endomondo

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan Runtastic. Runtastic tersedia dalam bentuk free dan Pro. Sayangnya fitur yang ada pada versi regular masih kalah jika dibandingkan dengan Endomondo meskipun sudah lebih dari cukup bagi pengguna non-atlet.

Aplikasi Android dan iOS untuk Cycling (Bersepeda)

Bersepeda juga merupakan olahraga favorit pria dan wanita. Dulu, banyak orang belum tahu bagaimana cara mendapatkan informasi tentang performa mereka selama bersepeda. Namun perkembangan teknologi kini telah menyediakan berbagai aplikasi yang bisa memberikan informasi dari apa yang telah dilakukan selama bersepeda.

Salah satu aplikasi terbaik untuk bersepeda adalah Road Bike. Road Bike diproduksi oleh perusahaan yang sama dengan Runtastic. Road Bike sangat simpel dengan menampilkan monitoring secara realtime selama bersepeda. Road bike juda tersedia dalam versi regular dan PRO.

Road Bike
Road Bike

Itu tadi adalah aplikasi terbaik untuk lari dan bersepeda. Masih banyak aplikasi lain yang berhubungan dengan kesehatan seperti Fooducate, Noom Weight dan Moves. Satu lagi aplikasi unik yang bisa kamu gunakan untuk membantu berolahraga di rumah adalah PushUps untuk menghitung jumlah Push Up.

Gambar: blog.endomondo.com , imore.com

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.