Saturday , April 20 2024

Cara Install Whatsapp Tanpa Verifikasi Nomor Telepon

Cara Install Whatsapp Tanpa Verifikasi Nomor Telepon

Cara Install Whatsapp Tanpa Verifikasi Nomor Telepon – WhatsApp saat ini memang menjadi aplikasi perpesanan online terbesar dunia. Tak bisa dipungkiri jika hampir setiap smartphone ada aplikasi WhatsAppnya. Belum lama ini WhatsApp juga meluncurkan WhtasApp Bussiness yang ditujukan untuk mempermudah pebisnis melayani konsumen dengan menggunakan aplikasi ini.

Tentu kamu sudah tahu jika untuk menggunakan WhtasApp kamu membutuhkan nomor telepon yang aktif pada smartphone kamu. Namun tak jarang juga diantara kita pasti tak ingin menggunakan nomor yang kita punya untuk melakukan instalasi aplikasi ini, atau mungkin juga nomor yang kamu gunakan sudah hilang.

Namun yang harus kamu tahu adalah ternyata kamu bisa menggunakan aplikasi tambahan untuk mengakali sistem verifikasi dari WhatsApp yang difunakan untuk mendaftarkan nomor telepon kamu. Aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk membantu verifikasi tanpa nomor hp adalah SpoofText Messages dan juga TextPlus.

Cara Install Whatsapp Tanpa Verifikasi Nomor Telepon

Cara Install Whatsapp Tanpa Verifikasi Nomor Telepon

Ada dua cara mudah untuk mendaftar WhatsApp tanpa verifikasi nomor telepon, yaitu dengan SpoofText Messages dan juga TextPlus. Bagaimana cara menggunakannya?

Menggunakan Aplikasi Spoof Text Messages

  • Langkah pertama download dan install aplikasi WhatsApp atau kamu bisa install ulang jika kamu sudah menggunakan aplikasi WhatsApp.
  • Setelah itu aktifkan Flight Mode atau mode pesawat pada smartphone kamu.
  • Selanjutnya jalankan aplikasi Whatsapp dan daftar dengan nomor asli kamu (yang tidak akan ter-verifikasi dikarenakan flight mode), sehingga nanti WhatsApp akan meminta alternatif lainnya.
  • Selanjutnya pilih metode melalui SMS kemudian masukkan alamat email.
  • Kemudian klik “SUBMIT”  dan langsung klik “CANCEL”.
  • Langkah berikutnya install aplikasi Spoof Text Messages apabila belum, lalu buka aplikasi tersebut.
  • Setelah itu pergi ke OUTBOX kemudian salin/copy detail pesan dari Spoof tersebut, lalu SEND.
  • Lalu gunakan nomor telepon yang diberikan oleh aplikasi Spoof untuk verifikasi WhatsApp.
  • Selesai.
Baca juga:  Spesifikasi Dan Harga LG X Calibur Update Terbaru 2017

Selain menggunakan aplikasi Spoof Text Messages dan cara diatas maka kamu bisa menggunakan cara dan aplikasi di bawah ini.

Menggunakan Aplikasi TextPlus

  • Langkah pertama install Whatsapp dan jika sudah ada maka kamu bisa reinstall aplikasi WhatsApp.
  • Selanjutnya buka aplikasi TextPlus.
  • Kemudian buka menu Settings dan pilih Contact.

Cara Install Whatsapp Tanpa Verifikasi Nomor Telepon

  • Lalu kamu akan mendapatkan nomor telepon khusus dari TextPlus, salin/copy nomor tersebut.
  • Langkah berikutnya gunakan nomor tersebut untuk verifikasi Whatsapp.
  • Nantinya SMS kode verifikasi akan diterima oleh aplikasi TextPlus.
  • Setelah itu salin kode kemudian tempel di Whatsapp untuk memproses verifikasi.
  • Selesai.

Bagaimana, caranya sangat mudah bukan? Demikianlah ulasan mengenai cara mudah untuk menginstal WhatsApp tanpa verifikasi nomor telepon, Semoga ulasan di atas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu yang ingin melakukan install WhatsApp tanpa nomor telepon. Sekian dan selamat mencoba !

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.