Sunday , September 8 2024

Cara Mematikan Port USB pada Laptop dan Komputer

Port USB memang banyak memberikan kemudahan bagi kita untuk menyelesaikan pekerjaan maupun mendukung produktifitas kita. Saat ini, semakin banyak dan kompleks perangkat yang diciptakan dengan port USB seperti mouse, keyboard, speaker portable, printer, Gamepad, USB modem yang dapat membuat kita terkoneksi dengan internet ketika tidak ada WiFi, USB TV Tuner yang bisa kita gunakan untuk menonton televisi, sampai dengan USB WiFi yang bisa kita gunakan agar PC dapat terkoneksi dengan jaringan Wi-Fi. Masih banyak perangkat lain yang sangat bermanfaat kita dengan port USB.

Akan tetapi, port USB juga merupakan ancaman besar terhadap PC atau laptop kita. Yap, kebiasaan orang di negara kita yang asal colak-colok flashdisk di sembarang laptop berpotensi menularkan virus ke komputer atau laptop kita. Hal ini dikarenakan karena mayoritas orang tidak peduli atau bahkan tidak tau jika USB Flashdisk mereka sudah terinfeksi virus.

Selain itu, USB Flashdisk juga memberikan jalan yang mulus bagi orang yang berniat jahat, misalnya mencuri data-data penting yang kita punyai. Mengerikan bukan apabila data tersebut adalah data penting atau data rahasia perusahaan kamu?

Untuk mengatasi ancaman tersebut, kita bisa menggunakan salah satu trik yang cukup ampuh yaitu, menonaktifkan port USB pada laptop atau PC kita. Dengan demikian, ketika USB Flashdisk ditancapkan pada port USB, Windows tidak akan mendeteksi dan membaca data yang ada pada USB Flashdisk sehingga resiko penularan virus dan pencurian data melalui Flashdisk tidak akan terjadi. Lalu, bagaimana cara untuk men-disable port USB pada Windows?

Baca juga:  5 PDF Reader Paling Ringan Terbaik untuk Windows 10 (Gratis dan Berbayar)

Berikut ini adalah cara untuk menonaktifkan port USB pada Windows:

Langkah 1: Klik Start kemudian pilih Run. Atau bisa gunakan shortcut Tombol Windows + R kemudian ketik regedit untuk masuk ke Registry Editor. Tekan Enter.

Langkah 2: Arahkan kursor pada HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Services\usbstor.

Langkah 3: Klik dua kali pada item Start di sebelah kanan, kemudian masukkan value 4. Klik Ok untuk mengaktifkan value tersebut.

cara mendisable port usb

Langkah 4: Tutup Registry Editor dan sekarang port USB kamu sudah tidak berfungsi alias disabled. Untuk mengaktifkannya kembali, ubah nilai pada Start menjadi 3 kembali seperti pada langkah ke-3.

Menonaktifkan port USB sama saja membuat semua perangkat USB tidak akan terdeteksi oleh sistem Windows, sehingga kamu wajib menggunakan semua perangkat non USB untuk sebagai alat input maupun output dar komputermu.

Trik ini sangat cocok bagi kamu yang mempunyai tanggung jawab terhadap komputer yang berada pada ruang publik yang biasa diakses banyak orang. Selain itu, kamu juga bisa menerapkannya pada server atau PC yang menyimpan data penting pada perusahaanmu sehingga tidak terjadi ancaman penularan virus komputer melalui flashdisk dan juga ancaman pencurian data via USB flashdisk.

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.