Cara Mudah Cek IMEI Semua Merk HP Android

cara cek imei android

Cara Mudah Cek IMEI Semua Merk HP Android – Smartphone memang sudah menjadi kebutuhan baru untuk para manusia modern karena dengan smartphone bisa mempermudah dalam berkomunikasi hingga berbisnis.

Di dalam smartphone tentu ada nomor seri atau biasa disebut dengan IMEI. Nah disini tak peduli dengan merk smartphone Android yang kamu gunakan karena semuanya bisa di cek menggunakan cara yang sama.

Jika kamu ingin memeriksa nomor IMEI kamu maka ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan. Penasaran dengan bagaimanakah cara untuk mengecek atau memeriksa nomor IMEI? Simak cara-caranya berikut ini.

Cara Mudah Cek IMEI

Cek Nomor IMEI Lewat Menu Pengaturan

Kamu bisa mengetahui nomor IMEI Smartphone Android kamu dengan membuka pengaturan. Jika kamu bingung dengan cara-caranya maka simak caranya berikut ini:

  • Langkah pertama buka menu Pengaturan di smartphone Android kamu.
  • Kemudian setelah terbuka scroll ke bawah dan pilih opsi Sistem.
  • Langkah berikutnya pilih opsi Tentang ponsel.
  • Setelah itu Android akan menampilkan beragam informasi tentang smartphone yang kamu gunakan seperti informasi provider, model, alamat IP, hingga IMEI.
  • Langkah berikutnya jika smartphone Android kamu Dual SIM maka akan ada dua nomor IMEI, silahkan klik salah satu IMEI untuk memperjelasnya.
  • Selanjutnya akan muncul popup yang menampilkan detail mengenai IMEI dari smartphone Androidmu.
  • Nah bila sudah selesai melihat nomor IMEI maka silahkan klik tombol OKE, maka popup tersebut akan hilang.
  • Selesai.
Baca juga:  Cara Mengaktifkan Mode Baca di Smarphone Xiaomi

Cek Nomor IMEI Dari Dial

Jika kamu tak ingin mengecek nomor IMEI dari pengaturan maka kamu bisa memanfaatkan dialer atau panggilan. Disini kamu hanya cukup ketik beberapa kode maka IMEI akan langsung muncul. Begini cara melakukannya:

  • Langkah pertama buka smartphone Android kamu.
  • Lalu buka dialer (aplikasi telepon).
  • Setelah itu ketik kode berikut: *#06# .
  • Kemudian tanpa di enter pun nanti smartphone akan langsung menampilkan popup berisi informasi IMEI.
  • Selesai.

Cek Nomor IMEI Dengan Aplikasi

Bila kamu tak ingin membuka pengaturan atau dengan melakukan panggilan maka kamu bisa menggunakan Aplikasi untuk mengecek nomor IMEI. Salah satu aplikasi yang bisa kamu gunakan adalah aplikasi Phone Tool. Kamu bisa mendownloadnya di Play Store dan aplikasi akan langsung menampilkan semua informasi penting tentang Smartphone Android yang kamu gunakan termasuk IMEI.

Demikianlah ulasan mengenai cara mudah untuk mengecek nomor IMEI semua merk smartphone Android. Semoga ulasan di atas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu yang ingin mengecek nomor IMEI smartphone kamu, sekian dan selamat mencoba !

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.