Friday , November 22 2024

Cara Mudah Memberi Password File ZIP Rar Di Winrar Agar Aman

Cara Mudah Memberi Password File ZIP Rar Di Winrar Agar Aman

Cara Mudah Memberi Password File ZIP Rar Di Winrar Agar Aman – Tak wajib namun seringkali kadang harus kita lakukan. Ketika kita mempunyai file yang bersifat rahasia, kita harus memberikan password pada file tersebut. Tak hanya untuk keamanan semata, terkadang password bisa digunakan untuk berbagai keperluan lainnya.

Misalnya saja untuk memberi identitas bahwa file tersebut milik kamu, atau untuk melindungi file yang kamu miliki dari peredaran bebas dan gratis. Terlebih jika file tersebut memiliki nilai jual.

Cara Menambahkan & Memberi Password pada WinRAR (Zip Rar)

Untuk bisa menyimpan banyak data maka ada baiknya jika mengkompresi file yang ada. Bisa juga menggunakan aplikasi WinRAR. WinRAR sendiri merupakan sebuah aplikasi untuk mengkompress sebuah file supaya menjadi lebih kecil dari size file tersebut dan hasil compress dari aplikasi berupa file .rar dan juga ada pilihan lainnya yakni .bin .zip dan lainnya.

Cara Mudah Memberi Password File ZIP Rar Di Winrar Agar Aman

File yang dilakukan kompresi biasanya juga merupakan file penting. Selain ukurannya menjadi kecil dan lebih rapi WinRAR juga bisa menlindungi sekaligus memproteksi file dengan bisa menambah password sesuai yang kamu inginkan. Penasaran dengan cara melidungi file zip atau rar dengan menambahkan password dengan WinRAR? Simak cara-caranya di bawah ini.

Baca juga:  Cara Mudah Mengetahui Password WiFi Yang Tersimpan Di Smartphone Android

Cara Melindungi Zip Rar dengan Menambahkan Password / Kata Sandi di Winrar :

  • Langkah pertama pilih dokumen yang akan di compress, setelah itu klik kanan / right click dan klik Add to archive.
  • Lalu setelah itu pilih format .RAR lalu klik set password.
  • Kemudian bila sudah silahkan isi password sesuai apa yang kamu mau, jika sudah beres berikan tanda ceklis pada tulisan Encrypt file names kemudian klik OK.
  • Jika sudah terpassword tulisan set password berwarna biru ini menandakan protect berhasil, langsung saja klik OK dan tunggu proses selesai.
  • Selesai.

Demikianlah ulasan mengenai cara untuk memberi password pada dokumen WinRAR. Semoga ulasan di atas bisa menjadikan dokumen privasi kamu tetap aman, sekian dan selamat mencoba !

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.