Cara Terbaru Memutar Video YouTube WhatsApp Di Dalam Chat

Video YouTube Akan Segera Bisa Diputar Pada Chat WhatsApp

Cara Terbaru Memutar Video YouTube WhatsApp Di Dalam Chat – WhatsApp tak dipungkiri lagi telah menjadi aplikasi chatting paling laris di Indonesia. Jika dulu WhatsApp hanya bisa digunakan untuk chatting saja kini layanan messenger milik Facebook ini sudah bertransformasi menjadi sebuah aplikasi yang dapat digunakan untuk melakukan banyak hal, salah satunya menggantikan fungsi email untuk mengirim berbagai file.

Aplikasi WhatsApp kini dapat digunakan untuk telepon, panggilan video, update status, bahkan kini bisa digunakan untuk mengirim file seperti yang sudah tertulis di atas. WhatsApp juga dikabarkan tengah mengerjakan fitur baru yang memungkinkan pengguna untuk melihat video Youtube langsung dari aplikasi. Hal ini sangat memungkinkan karena bila kita pelajari tentu kita sering mendapatkan teman yang memposting link YouTube pada percakapan WhatsApp.

Bila melihat akun Twitter WABetaInfo, WhatsApp memang dikabarkan sedang berupa cara supaya pengguna dapat memutar video Youtube langsung dari aplikasi tanpa perlu meninggalkan aplikasi. Seperti yang kita ketahui bila saat ini WhatsApp akan mengarahkan pengguna ke Aplikasi Youtube atau browser bila pengguna tak mempunyai aplikasi Youtube saat akan membuka sebuah link Youtube saat chatting.

Baca juga:  Cara Mudah Share Instagram Story ke WhatsApp
Video YouTube Akan Segera Bisa Diputar Pada Chat WhatsApp
Image: WABetaInfo

Untuk itu kode baru untuk memutar video Youtube langsung dari aplikasi ini sudah diperkenalkan pada aplikasi WhatsApp versi 2.17.40. WABetaInfo memiliki reputasi yang sangat baik karena setiap bocoran fitur baru pada WhatsApp yang mereka bagikan jarang meleset. Jadi akan ada kemungkinan besar bila fitur baru ini akan benar-benar dihadirkan oleh perusahaan.

WABetaInfo juga mengatakan bila fitur baru tersebut memungkinkan pengguna untuk melakukan zoom ini atau zoom out pada jendela chat dan bisa memutar video dalam mode layar penuh. Tak ketinggalan fungsi dari picture-in-picture juga akan diterapkan supaya video tak menutupi teks chat.

Pengguna tetap dapat scroll chat walaupun sedang memutar video, tapi jendela video akan berhenti saat kamu keluar dari jendela obrolan dan pindah ke obrolan lain. Namun hingga saat ini belum diketahui kapan WhatsApp akan merilis fitur baru tersebut yang jelas bocoran dari WABetaInfo kemungkinan besar menjadi kenyataan.

Yang jelas, untuk memutar video YouTube, kamu tinggal melakukan klik pada link yang dibagikan pada percakapan WhatsApp. Sangat mudah, kan? Kita tunggu saja kapan WhatsApp benar-benar memberikan fitur ini pada update aplikasi mereka.

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.