Kumpulan Fitur Baru WhatsApp Pada Tahun 2018

Fitur-Fitur WhatsApp yang Akan Hadir di Tahun 2018

Kumpulan Fitur Baru WhatsApp Pada Tahun 2018 – Pada tahun 2017 WhatsApp sudah menambahkan beberapa fitur baru pada aplikasinya, seperti fitur WhatsApp Stories atau Status yang mirip seperti Snapchat hingga fitur menghapus pesan yang telah terkirim. Sangat mungkin pada tahun 2018 ini WhatsApp akan menambahkan beberapa fitur yang sudah banyak digosipkan mulai dari integrasi pembayaran yang menjadikan WhatsApp aplikasi khusus bisnis.

Sebenarnya tak hanya itu saja karena beberapa fitur untuk olah pesan juga akan ditambahkan supaya WhatsApp menjadi lebih menyenangkan ketika digunakan. Bebrapa fitur terbaru ini bahkan sudah muncul dalam versi beta WhatsApp.

Fitur-fitur yang telah diuji pada mode beta ini tentunya belum semuanya akan dirilis pada versi resmi. Maka dari itu sambil menunggu rilis resminya keluar mari kita lihat fitur apa saja yang kabarnya akan ditambahkan pada WhatsApp pada tahun 2018. Penasaran? Makanya simak fitur-fitur keren yang ada hadir di tahun 2018 berikut ini.

Fitur-Fitur WhatsApp yang Akan Hadir di Tahun 2018

Fitur Panggilan Grup

Fitur Panggilan Grup

WhatsApp dilaporkan akan menambah fitur panggilan grup, dimana fitur pangilan grup ini akan berlaku untuk panggilan suara maupun video.Saat ini panggilan suara dan video WhatsApp hanya tersedia untuk percakapan satu lawan jenis saja.

Fitur Pergantian Dari Panggilan Suara ke Panggilan Video

WhatsApp sepertinya akan memberikan kamu pilihan untuk beralih ke video call ketika panggilan suara berlangsung. Akan ada ikon khusus untuk pergantiannya dan kamu hanya perlu memilihnya. WhatsApp juga akan mengirim permintaan ke lawan bicara kamu untuk melakukan video call. Bila permintaan kamu ditolak maka panggilan suara akan berlanjut seperti sebelumnya.

Admin Bisa Lebih Banyak Mengatur Grup WhatsApp

Untuk WhatsApp Beta Android ada beberapa fitur yang memungkinkan admin grup di WhatsApp diberi kontrol besar pada anggota dan obrolan. Fitur pertama yang lagi diuji merupakan fitur yang memberikan pilihan semua anggota atau hanya admin saja yang bisa mengirim pesan ke grup WhatsApp.

Baca juga:  WhatsApp Tak Bisa Diakses Dengan Nokia S40

Kini Admin Bisa Lebih Banyak Mengatur Grup WhatsApp

Kedua fitur yang memungkinkan admin grup bisa memilih siapa saja anggota yang bisa mengubah informasi grup seperti ikon grup dan deskripsi grup. Fitur lainnya ditujukan untuk menjaga keamanan grup dimana admin baru bisa mengubah peraturan grup WhatsApp setelah 3 hari atau 72 jam.

Hadirnya Instagram Stories di WhatsApp

Hadirnya Instagram Stories di WhatsApp

Pada tahun 2017 Facebook sudah meluncurkan pilihan untuk membiarkan pengguna untuk mengekspor Instagram Stories mereka di Facebook. Kini kabarnya fitur yang sama juga akan diterapkan pada WhatsApp. Dengan ini berarti kamu bisa membuat Instagram Stories dan kamu juga bisa menjadikannya menjadi WhatsApp Status pada waktu yang bersamaan.

Adanya Stiker Seperti di Facebook

Adanya Stiker Seperti di Facebook

Jika pada tahun 2017 WhatsApp sudah menambahkan beberapa konten media maka kini mulai dari GIF yang tadinya hanya tersedia untuk iOS dan kemudian tersedia di Android. Pada tahun 2018 ini WhatsApp diharapkan dapat menambahkan stiker seperti Facebook di platformnya. Bila sebelumnya fitur ini sebelumnya terlihat pada WhatsApp untuk iOS dan menurut informasi pada tahun ini fitur tersebut juga sudah ditambahkan ke versi beta pada Android. Kemungkinan besar ikon sticker ini akan tersedia di sebelah tombol GIF.

Demikianlah ulasan mengenai fitur-fitur yang akan hadir pada tahun 2018 ini, semoga ulasan di atas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu pengguna setia WhatsApp, sekian dan mari kita tunggu saja perilisannya.

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.