Thursday , October 3 2024

Tips Cepat berganti akun Gmail dari URL Bar

logo gmail

Gmail saat ini mungkin adalah layanan email yang paling populer di seluruh dunia. Bahkan beberapa perusahaan pun memilih menggunakan Goggle Business sehingga memanfaatkan gmail sebagai pengganti layanan email perusahaan. Memang, banyak orang kini tergantung pada Gmail karena memiliki layanan yang bisa dikatakan excellent. Gmail, memiliki kemampuan lebih baik dalam menyaring spam daripada layanan email lain.

Di sisi lain, user interface yang digunakan Gmail pun semakin hari semakin baik dan semakin mudah digunakan. Ditambah dengan integrasi Gmail, Google Docs dan Google Drive, pekerjaan akan semakin mudah diselesaikan dengan Gmail. Seperti yang sudah ditulis di awal, beberapa perusahaan kini beralih menggunakan Gmail, dan tak ketinggalan pula karyawan mereka pun juga menggunakan layanan Gmail. Atau, mungkin kamu sendiri mengalami hal tersebut? Menggunakan akun personal dan akun perusahaan yang berkaitan tentang pekerjaan secara bersamaan bukanlah hal yang mudah.

Hal tersebut menjadi problem tersendiri ketika dulu, Gmail belum memiliki fitur sebaik saat ini. Kita harus log in dan log out akun email secara bergantian untuk berganti akun dan membaca email masuk. Beruntung, kini Gmail sudah memiliki fitur Switch Account yang ditambahkan pada interface Gmail. Meskipun sekarang juga sudah ada manajemen Google Account yang bisa mencatat semua akun Google yang kamu gunakan, keluar dan masuk akun tetap saja memakan waktu.

Untuk mempersingkat waktu pada saat berganti akun Gmail, kamu bisa mencoba trik berikut ini dengan mengubah alamat URL untuk membuka akun Gmail tanpa harus menunggu loading.

Langkah Pertama : Sign in ke semua akun Gmail yang akan kamu gunakan. Ketika kamu membuka Gmail pada akun default yang kamu gunakan, perhatikan alamat URL yang ada pada address bar yaitu mail.google.com/mail.

Langkah Kedua: Selanjutnya, tambahkan akun lain, perhatikan kembali alamat URL yang ada. Akan ada penambahan text pada URL menjadi mail.google.com/mail/u/1/#inbox

Tambahkan akun Gmail yang lain
Tambahkan akun Gmail yang lain

Potongan u/1 menunjukkan nomor urut user yang melakukan login ke Gmail. Ketika kamu menambah lagi akun Gmail yang lain, urutan tersebut akan bertambah lagi menjadi u/2, u/3. u/4 dan seterusnya sesuai dengan jumlah akun Gmail yang kamu gunakan.

Untuk berganti akun dari akun Gmail yang satu dengan yang lain, kamu cukup menghafalkan nomor urut akun tersebut masing-masing.

Selanjutnya, ketik alamat URL akun yang akan kamu masukkan. Manfaatkan kemampuan browser untuk menampilkan history alamat dan pilih alamat url sesuai dengan akun yang akan dibuka, misalnya langsung akses mail.google.com/mail/u/2/#inbox lalu tekan Enter untuk membuka akun nomor urut kedua dari akun Gmail yang lain.

Gmail pun akan menampilkan pesan yang ada pada akun kedua tersebut. Dengan demikian kita bisa dengan cepat berganti akun Gmail dari akun personal ke akun perusahaan dengan memanfaatkan URL pada address bar.

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.