Google Maps Tambahkan Tab Baru Untuk Aplikasi iOS dan Android

Google Maps Tambahkan Tab Baru Untuk Aplikasi iOS dan Android

Google Maps Tambahkan Tab Baru Untuk Aplikasi iOS dan Android – Sebagai pengguna smartphone pastinya kita tak asing lagi dengan Google Maps. Aplikasi ini hampir digunakan oleh semua pengguna smartphone terlebih pada saat mengunjungi tempat baru yang belum pernah kamu kunjungi sebelumnya. Google Maps akan sangat membantu karena akan menunjukan posisi kamu dan jalan yang bisa kamu lalui menuju tempat tujuanmu.

Tahukah kamu bahwa aplikasi Google Maps mengalami sedikit perubahan tampilan? Kini Google Maps sudah mulai memindahkan tab Jelajah dari menu sandwich ke tab terpisah di layar awal aplikasi. Selain itu Google Maps juga menyediakan saran tempat berdasarkan sistem penilaian internal dan aplikasi ini makin menjadi lebih dipersonalisasi dengan tab baru yang akan membuat jalannya tepat berada di sebelah menu Explore and Commute.

Kamu bisa merancang Tab sesuai yang kamu inginkan. Pembaruan ini rutin dan fitur baru ini akan memungkinkan kamu untuk bisa mencari bar dan kafe di lokasi yang kamu pilih atau kamu juga sudah menambahkan tempat sebagai Rumah dan Kantormu.

Baca juga:  WhatsApp Kerjakan Fitur Baru Untuk Mendeteksi Pesan Spam
Menu Baru Google Maps Yang Menambahkan Tab Untuk Aplikasi iOS dan Android,fitur baru google maps, hack google maps, kesasar google maps, mudah dengan google maps
Menu Baru Google Maps Yang Menambahkan Tab Untuk Aplikasi iOS dan Android

Kamu bisa menandai tempat-tempat yang kamu inginkan secara otomatis dengan memasukkan daftar ke “Ingin pergi” dan kamu akan menerima pembaruan apa pun yang terjadi pada cantuman item menu baru, saran baru, serta masih banyak lagi fitur yang ditawarkan pada pembaruan Google Maps ini.

Menu Baru Google Maps Yang Menambahkan Tab Untuk Aplikasi iOS dan Android,fitur baru google maps, hack google maps, kesasar google maps, mudah dengan google maps
Tab Baru untuk Aplikasi iOS dan Android

Demikianlah ulasan mengenai GoogleMaps yang baru saja menambahkan menu baru yakni berbentuk Tab untuk aplikasi iOS dan Android, semoga ulasan di atas bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk kamu yang sering menggunakan Google Maps ketika ingin berpergian ke tempat yang asing, sekian dan selamat mencoba !

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.