Saturday , April 20 2024

Spesifikasi dan Harga Huawei Enjoy 5, Smartphone dengan Baterai 4000 mAh

Huawei Enjoy 5 via gadget
Huawei Enjoy 5 via gadget.ndtv.com

Pabrikan Handphone asal China, Huawei kembali menggebrak pasar smartphone murah. Setelah dipercaya Google untuk memproduksi smartphone seri Nexus terbaru yaitu Nexus 6P, kini Huawei melebarkan sayap untuk smartphone series mereka, Enjoy dengan meluncurkan Enjoy 5.

Huawei Enjoy 5 meramaikan padar smartphone Android dengan harga murah yang tak murahan. Dengan kapabilitas Huawei yang kembali diperhitungkan publik dunia, Enjoy 5 hadir dengan spesifikasi menawan namun dengan harga yang terjangkau. Pantas saja Enjoy 5 ini dinanti-nanti masyarakat.

Enjoy 5 memang tidak main-main dalam spesifikasinya. Dengan harga yang tidak lebih dari 3 juta rupiah, Enjoy 5 menyasar pasar mid-end namun dengan spesifikasi high-end. Enjoy 5 sudah mendukung teknologi 4G LTE, jaringan internet cepat yang diharapkan mampu mengatrol penjualan Enjoy 5. Selain itu dengan layar 5-inch HD IPS dengan resolusi tinggi 720×1280 pixel, processor Quadcore 1,3GHz MediaTek, Enjoy 5 semakin garang dengan RAM 2GB.

Spesifikasi yang cukup wah bukan mengingat baterai yang digunakan berkapasitas 4000 mAh menjadikan Huawei Enjoy 5 ini merupakan salah satu smartphone yang menggunakan baterai paling besar.

Baca juga:  Smartphone Lokal Ini Disangka Buatan Cina! Mau Tau Apa Saja?

Huawei 5 memiliki memori internal 16GB yang dapat ditambah sampai dengan 64GB dengan microSD card akan sangat longgar untuk menyimpan ribuan foto selfie yang diambil dengan kamera depan 5MP yang sangat mantap. Huawei Enjoy 5 juda sudah menanamkan kamera utam berkekuatan 13MP sangat cocok untuk kamu yang suka fotografi.

Desain Huawei Enjoy 5
Desain Huawei Enjoy 5

Enjoy 5 menggunakan OS Android 5.1 Lollipop dengan Huawei’s Emotion UI 3.1. Dengan ukuran 143.1×71.8×9.7mm dan berat yang hanya 160gr sangat pas di kantong. Enjoy 5 tersedia dalam beberapa pilihan warna yaitu Grey (abu-abu), Gold (emas) dan White (putih) yang sangat elegan.

Berikut adalah spesifikasi lengkap Huawei Enjoy 5.

Mode SIM Dual SIM
Dimensi 143.1 x 71.8 x 9.7 mm / 160 g
– Fingerprint sensor
Layar IPS LCD 5.0 inches 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density)
Memori Internal 16 GB , support microSD sampai 64 GB
OS Android OS, v5.1.1 (Lollipop) + Huawei EMUI 3.0
Processor Mediatek MT6735, Quad-core 1,3 GHz
RAM 2 GB
GPU Mali-T720 MP2
 Internet HSPA, 4G LTE
Konektifitas Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth v4.0, GPS with A-GPS, microUSB v2.0
Kamera Utama 13 MP, 4208 x 3120 pixels, autofocus, LED flash
Kamera Depan 5 MP
 Baterai 4000 mAh

Dengan spesifikasi diatas, berikut adalah review singkat kemampuan Huawei Enjoy 5.

Layar dan Desain

Huawei Enjoy 5 menggunakan layar seluas  inci dengan resolusi HD 720 x 1280 pixels yang sudah menggunakan panel IPS LCD dengan kepadatan yang mencapaii 294 ppi. Kualitas yang sangat baik bukan mengingat harga yang dibandrol tidak terlalu mahal.

Untuk urusan desain, meskipun Huawei Enjoy 5 masih menggunakan material plastik, namun dengan pilihan warna yang menarik seperti emas, abu-abu dan putih akan menambal kekurangan dari sisi material. Huawei Enjoy 5 berukuran 143.1 x 71.8 x 9.7 mm dengan tebal 9,7 mm serta bobot 160 g, sangat pas di kantong maupun di tangan kamu.

detail huawei enjoy 5
detail huawei enjoy 5

Konektifitas

Sama seperti pabrikan lain yang berlomba-lomba menghadirkan koneksi internet super cepat 4G LTE, Huawei Enjoy 5 juga sudah menanamkan teknologi tersebut. Dengan fitur dual sim, Huawei Enjoy 5 memiliki akses 4G LTE dan juga 3G HSPA yang tentu saja memenuhi kebutuhan koneksi internet yang handal bagi masyarakat saat ini.

Selain itu, fitur konektifitas dasar seperti Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth v4.0 serta microUSB v2.0 tetap dihadirkan untuk media koneksi dan transfer data baik dengan smartphone lain ataupun dengan PC. Enjoy 5 juga menggunakan GPS dengan teknologi A-GPS untuk kebutuhan navigasi.

Performa

Untuk urusan performa, Huawei Enjoy 5 seharusnya tidak diragukan lagi. Dengan chipset Mediatek  MT6735 yang dipadukan dengan prosesor Quad-core berkecepatan 1.3 Ghz dan didukung RAM sebesar 2GB tentu sangat mumpuni untuk menjalankan berbagai aplikasi maupun game yang berat sekalipun.

Baca juga:  Inilah Cara Mudah Mengecilkan Font BBM Android

Huawei Enjoy 5 menanamkan GPU Mali-T720 MP2 sebagai pengolah grafisnya. Sangat handal bukan untuk ukuran smartphone yang dipatok dengan harga murah. Spesifikasi yang wah untuk menjalankan OS Android 5.1 Lollipop.

Kamera
Berbekal kamera utama 13 MP dengan resolusi 4208 x 3120 pixel dan kamera depan 5MP, Huawei enjoy 5 bakal menjadi candu selfie bagi penggunanya. Dilengkapi dengan fitur autofocus dan LED flash, rasanya Huawei Enjoy 5 ini bakal menjadi teman yang menyenangkan bagi kamu yang suka fotografi untuk menghasilkan hasil foto yang sempurna.

Apalagi dengan baterao besar 4000 mAh kamu bisa memanfatkan lensa kamera depan yang mempuyai kekuatan 5 MP ponsel ini bisa dapat menghasilkan banyak foto atau juga mampu bervideo call dengan cukup lama tanpa perlu takut kehabisan baterai. Selain itu kamera utama dari ponsel ini juga mampu merekam sebuah video dengan kualitas Full HD 1080@30fps.

Harga

Harga Huawei Enjoy 5 sendiri dipatok pada kisaran $158 atau sekitar Rp 2,1 juta.

Dengan harga yang relatif murah dan spesifikasi yang mumpuni, tidak ada salahnya kita berharap ponsel ini akan beredar di Indonesia, mengingat pada awalnya ponsel ini akan dipasarkan di China saja.

About Rian Agustianto

Rian Agustianto

SEO enthusiast. A Bachelor of IT & Content writer since 2013.